SuaraJakarta.id - Pentolan FPI Habib Rizieq Shihab memberikan ceramah dalam acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW di wilayah Tebet. Jakarta Selatan. Ini merupakan hari pertama Rizieq menghadiri acara di luar rumah setelah 2 hari istirahat di Petamburan, Jakarta Pusat, pasca pulang dari Arab Saudi.
Berdasarkan pantauan Suara.com, Rizieq memberikan ceramahnya dalam acara Maulid Nabi di Majlis Taklim Al Afaf pimpinan Al Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf di Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (13/11/2020). Rizieq menggaungkan revolusi akhlak.
"Sebelum pulang ke Indonesia kemarin saya mengajak revolusi akhlak, saya tidak melakukan sesuatu yang baru," kata Rizieq dalam ceramahnya dalam acaranya tersebut seperti dilihat dalam Chanel Front TV, Jumat (13/11/2020).
Rizieq menilai revolusi akhlak yang ia gaungkan tersebut bukan merupakan suatu hal yang baru. Pasalnya kata dia, hal itu sudah diserukan oleh Nabi Muhammad SAW sejak dahulu.
Baca Juga: 3 Fakta Nikita Mirzani Usai Sebut Habib Tukang Obat, Ada Kucuran Darah
"Dari dulu sampai hari ini beliau (Nabi Muhammad) adalah pahlawan pejuang revolusi akhlak, beliau lah sodara dengan izin Allah, dimana beliau keluarkan umat manusia. Beliau ajak umat manusia hijrah," ungkapnya.
Untuk itu, imam besar FPI tersebut mengatakan, momentum maulid ini harus dijadikan umat untuk hijrah. Revolusi akhlak dilakukan sebagai bentuk kecintaan terhadap Muhammad SAW.
"Yok sama sama kita revolusi akhlak, yang kemarin salatnya sudah bagus yok mulai hari ini solatnya lebih bagus. Yang kemarin ibadahnya sudah baik yok mulai hari ini ibadahnya lebih makin ditingkatkan. Kemarin masih suka maksiat yok hari ini setop jangan lagi kita berbiat maksiat sodara. Setuju enggak?," tuturnya Rizieq yang kemudian disambut ucapan setuju dari umat yang hadir.
Berita Terkait
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Cek Fakta: Prabowo Dukung Habib Rizieq Gugat Jokowi
-
Koma Diduga Dianiaya Siswa Lain, Pengacara Korban Curiga Klaim MA As-Syafi'iyah Tebet soal CCTV Rusak
-
Karena Ini, PN Jakarta Pusat Tunda Gugatan Rp 5.246,75 Triliun Rizieq Shihab terhadap Jokowi
-
Respons Istana Usai Habib Rizieq Layangkan Gugatan G30S Jokowi ke PN
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati