SuaraJakarta.id - Klub asal Malaysia, Terengganu FC, mengurungkan niatnya untuk mendatangkan gelandang Persija Jakarta, Evan Dimas Darmono, karena harga yang dianggap terlalu mahal.
Terengganu FC tertarik mendatangkan Evan Dimas untuk menghadapi musim 2021. Sebab, klub tersebut pada musim depan tidak hanya tampil di Liga Super Malaysia, tetapi juga AFC Cup.
Selain itu, Terengganu juga membutuhkan Evan Dimas untuk mengisi slot pemain Asia Tenggara (ASEAN) setelah klub tersebut tidak memperpanjang pemain asal Singapura, Faris Ramli.
Namun, setelah mengetahui harga Evan Dimas, niat Terengganu FC langsung ciut. COO klub tersebut, Mohd Sabri Abas, mengaku harga eks pemain Selangor FA itu terlalu tinggi bagi kantong Tererngganu FC.
"Kami memang mencari pemain dari ASEAN. Sebab kami memang perlu untuk mengisi kuota berkenaan sebagaimana yang ditetapkan Persatuan Sepak Bola Malaysia (FAM),” kata Mohd Sabri Abas kepada BHarian.
"Tapi karena harga yang ditawarkan untuk mendapatkan jasa pemain itu (Evan Dimas) bukan dalam kemampuan kami, kami tidak jadi untuk mengambil pemain dari Indonesia itu," lanjutnya.
"Untuk mengisi kuota berkenaan, kami akan berusaha mencari pemain lain yang sesuai dengan kemampuan kami untuk menghindari masalah keuangan klub nantinya," tuturnya menambahkan.
Evan Dimas ramai diincar klub Malaysia setelah kompetisi di Indonesia tidak jelas. Selain Terengganu, beberapa klub Malaysia yang tertarik dengan jasa pemain 25 tahun itu adalah Pahang FA, Perak FA, PJ City, dan Sabah FA
Baca Juga: Tanding Bola di Kampung Ricuh, Eks Timnas Ikutan Disuruh Pulang Sama Emak
Berita Terkait
-
Petinggi Persija Takjub Melihat Pembangunan Stadion JIS
-
Tinjau Pembangunan Stadion JIS, Petinggi Persija Merinding
-
Top Bola Sepekan: Kaya Raya, Mobil 7 Pesepak Bola Ini Ternyata Cuma Sewaan?
-
5 Hits Bola: Crouch Akui Tak Pernah Ingin Meninju Orang, Kecuali Marcelo
-
Resmi Menjadi WNI, Marc Klok Langsung Rayakan dengan Kegiatan Mulia
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Berujung Maut! Kisah Tragis Pengguna Narkoba di Jakarta Terungkap
-
Berapa Biaya Haji Tahun 2026? Ini Usulan Pemerintah
-
Cuma Rp30 Ribuan, Ini 5 Sunscreen Wajah Terbaik yang Mudah Ditemukan di Minimarket
-
Rekomendasi 3 AC Split 2 PK Untuk Cuaca Panas, Paling Dingin, Hemat Listrik, dan Awet
-
DANA Kaget Rp215 Ribu Menantimu Hari Ini Klaim Sekarang, Siapa Cepat Dia Dapat