SuaraJakarta.id - Penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya bakal melibatkan ahli ITE hingga ahli pornografi terkait kasus video syur yang melibatkan nama artis Gisella Anastasia alias Gisel dan Michael Yukinobu De Fretes alias Nobu. Dalam kasus video syur itu, keduanya sudah menyandang status tersangka.
"Kami sedang menjadwalkan juga untuk pemeriksaan beberapa saksi ahli lagi termasuk saksi ahli ITE, ahli pornografi baik ahli pidana yang lain," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus, mengatakan, pdi Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (6/1/2021).
Yusri mengatakan, pemeriksaan terhadap para ahli tersebut sambil melengkapi sejumlah alat-alat bukti yang sudah ada. Selain itu, hal itu juga dilakukan sambil menunggu pemeriksaan Gisel sebagai tersangka yang baru akan dilaksanakan pada Jumat (8/1/2021).
"Sambil menunggu kami melengkapi berkas perkara, sambil melengkapi alat-alat bukti yang lain," kata dia.
Baca Juga: Wijin Hujani Gisel dengan Ucapan Romantis, Netizen: Inikah Cinta Sejati?
Kendati begitu, Yusri enggan membeberkan alasan mengapa pihaknya kembali menghadirkan para ahli dalam kasus tersebut. Menurutnya, semua kepentingan penyidikan.
Polda Metro Jaya sebelumnya telah menetapkan Gisel dan Nobu sebagai tersangka kasus video syur.
Kepada penyidik, Gisel mengaku membuat video syur tersebut di sebuah hotel di Medan, Sumatera Utara pada 2017.
Berdasarkan pemeriksaan, Gisel ternyata yang mengundang Nobu datang ke Medan. Kala itu, Nobu bersedia meski sedang berada di Jepang. Ajakan Gisel bukan tanpa alasan. Ibu satu anak itu meminta Nobu untuk jadi asisten manajer dalam sebuah acara di Medan.
Pekerjaan selesai, keduanya minum minuman keras bersama sampai mabuk. Baru setelah itu, Gisel dan Nobu menginap di hotel dan terjadi hubungan intim.
Baca Juga: Tersandung Kasus Video Syur, Gisel Diminta Jauhkan Anak dari Medsos
Bukan cuma berhubungan badan, Gisel juga merekam aktivitas seksnya itu menggunakan ponsel miliknya. Menurut Yusri, Gisel masih dalam keadaan mabuk ketika merekamnya.
Beberapa hari kemudian, Gisel mentransfer video tersebut kepada Nobu menggunakan fitur AirDrop.
Berita Terkait
-
Molor Dua Tahun, OJK Nyerah Kawin Paksa Bank MNC dan NOBU?
-
Tiru KUR, Nobu Bank Kenalkan 'KRUPUK' Kredit Lunak untuk Pelaku Usaha Warung SRC
-
Pacu Transaksi Digital, Orderkuota Gandeng Nobu Bank Hadirkan Madera
-
Ribuan Nasabah Terindikasi Gunakan Rekening Nobu Bank Buat Judi Online
-
5 Rekomendasi Tabungan Tanpa Saldo Mengendap, Limit Transaksi Hingga Rp0
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta