SuaraJakarta.id - Presenter Irfan Hakim sangat terpukul dengan meninggalnya Syekh Ali Jaber. Ia menganggap almarhum sudah sebagai keluarga.
Irfan yang sempat positif Covid-19 sempat berencana untuk mendonorkan darahnya kepada mendiang Syekh Ali Jaber.
Namun, niatannya belum terpenuhi lantaran kondisi Syekh Ali Jaber memburuk.
"Ketika almarhum positif, saat itu saya baru saja negatif. Akhirnya saya berniat mendonorkan darah, cuma belum dijawab. Katanya beliau keburu ditidurkan," kata Irfan yang masih di sekitar lokasi pemakaman.
Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Gelar Tahlilan Syekh Ali Jaber: Warga Ngaji di Rumah Aja
Syekh Ali Jaber ditidurkan lantaran kondisi paru-parunya belum maksimal pasca dinyatakan negatif Covid-19.
"Karena kondisi paru-parunya belum maksimal, akhirnya ditidurkan. Akhirnya tidur untuk selamanya," ungkap Irfan Hakim sambil meneteskan air mata.
Menurut Irfan Hakim, sosok Syekh Ali Jaber merupakan pribadi yang baik dan penyayang.
Ia pun yakin jika Syekh Ali Jaber meninggal dengan tenang.
Baca Juga: Tangis Irfan Hakim: Syekh Ali Jaber Ajarkan Saya Baca Al Fatihah yang Benar
Irfan Hakim berharap bisa bertemu dengan Syekh Ali Jaber di akhirat nanti.
"Mudah-mudahan bisa ketemu dengan almarhum di akhirat," pungkasnya.
Syekh Ali Jaber meninggal dunia hari ini, Kamis (14/1/2021) di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih Jakarta Pusat.
Sebelum meninggal, pendakwah yang akan berusia 45 tahun pada 3 Februari 2021 ini sempat dirawat karena Covid-19 selama 19 hari.
Namun rumah sakit memastikan, Syekh Ali Jaber meninggal dunia setelah dinyatakan negatif dari Covid-19.
Proses pemakaman Syekh Ali Jaber dilakukan di Pondok Daarul Quran, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (14/1/2021).
Jenazah Syekh Ali Jaber dimakamkan sekira pukul 17.00 WIB hingga 17.35 WIB.
Proses pemakamannya pun dijaga ketat oleh aparat TNI dan Polisi untuk mengurai kerumunan di sekitar makam.
Kontributor : Hairul Alwan
Berita Terkait
-
Akuarium Gantung Sudah Selesai Dibuat, Mimpi Irfan Hakim Pelihara Hiu Segera Terwujud
-
Deretan Artis Kenang Momen Kebersamaan dengan Titiek Puspa, Inul Daratista Paling Terpukul
-
Sebelum Titiek Puspa Meninggal, Irfan Hakim Sempat Ditelepon Selama 1 Jam dan Dapat Amanah
-
BRI Kontribusi Ketersediaan Kebutuhan Darah PMI Sumatera Selatan
-
Dibongkar Irfan Hakim, Beda Isi Hampers Lebaran Letkol Teddy dan Prabowo Subianto
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Pemprov DKI Bakal Bangun Puskesmas di Cipedak, Legislator PKS: Alhamdulillah
-
Diskon Hari Kartini, Tarif Rp1 Transjakarta untuk Wanita Pada 21 April Besok
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar