SuaraJakarta.id - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti ingin mengembalikan kondisi dengan makan dan tidur nyenyak, sebelum memikirkan laga semifinal Yonex Thailand Open 2021 besok, Sabtu (16/1/2021).
Praveen/Melati lolos ke semifinal Yonex Thailand Open 2021 usai mengatasi perlawanan wakil Denmark, Mathias Christensen/Alexander Boje, Jumat (15/1/2021).
Bertanding di Impact Arena, Bangkok, pasangan ganda campuran unggulan kedua turnamen itu menang dua game langsung dengan skor 21-19, 22-20.
"Kami dalam kondisi prima tapi kami akan terus mempertahankannya, makan dan tidur nyenyak. Kami juga akan menyaksikan penampilan lawan kami," kata Melati Daeva Oktavianti dikutip dari laman resmi BWF.
Baca Juga: Top 5 Sport: Dikira Guyonan, Alex Rins Kaget Davide Brivio Hengkang
Di babak empat besar Yonex Thailand Open 2021, Praveen/Melati akan menghadapi wakil Prancis, Thom Gicquel/Deplhine Delrue yang berhasil melewati perempat final dengan mengalahkan Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman).
Ini akan jadi pertemuan kedua Praveen/Melati dengan pasangan peringkat 15 dunia itu. Di pertemuan pertama, wakil Indonesia keok di perempat final Indonesia Masters 2020.
Praveen Jordan mengatakan bahwa dirinya dan Melati bakal mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk laga besok. Dia tahu wakil Prancis ini bukanlah lawan yang mudah dihadapi.
"Kami akan mempersiapkan diri untuk besok dan kami tahu bahwa kami menghadapi lawan yang tangguh di semifinal," jelas Praveen.
Baca Juga: Shesar Hiren Rhustavito Terhenti di Babak Kedua Thailand Open 2021
Berita Terkait
-
Manfaat Aroma Melati, Rahasia Healing ala Bali di Rumah
-
Arti Mitos Curi Melati Pengantin Seperti yang Dilakukan Alyssa Daguise - Al Ghazali
-
Al-Ghazali dan Alyssa Daguise Kompak Curi Melati Aaliyah, Kebelet Nikah?
-
Al Ghazali dan Alyssa Daguise Kepergok 'Curi' Melati Pengantin Aaliyah Massaid: Mau Cepat Nyusul?
-
Bapaknya Sudah Divonis 10 Tahun Penjara, KPK Panggil Anak dan Cucu SYL Kasus Dugaan TPPU
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Topupgaming.com: Dapatkan Top Up Game Murah dengan Keamanan Terjamin
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum