SuaraJakarta.id - Sebanyak 174.918 dosis vaksin Covid-19 telah diberikan kepada warga DKI Jakarta. Rinciannya, tahap pertama 107.459 dosis dan dosis kedua mencapai 67.223 dosis.
Hal itu disampaikan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkait total vaksinasi Covid-19 di Jakarta.
"Ini vaksin yang sudah disuntikkan totalnya sudah 174.918 dosis. Total untuk tahap satu dan dua dosisnya," kata Wagub Riza, Selasa (23/2/2021) malam.
Sejumlah vaksinasi Covid-19 di wilayah DKI Jakarta itu telah diperuntukkan untuk tenaga kesehatan, 10 ribu pedagang Pasar Tanah Abang, hingga kelompok lanjut usia (lansia).
Baca Juga: Vaksinasi Massal Covid-19 Pedagang Pasar Tanah Abang Diperpanjang
Selama proses vaksinasi, kata Riza, Pemprov DKI selalu menerapkan protokol kesehatan 3M, yakni menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.
"Secara teknis kita harus menjaga antrean. Teman-teman wartawan juga harus terbiasa, gimana dalam suasana seperti ini bisa tetap menjaga jarak. Jadi saya selalu ingatkan untuk kita menjaga 3M," ucapnya.
Riza mengklaim setelah melakukan vaksinasi terhadap lansia, belum terdapat laporan keluhan kepada Pemprov DKI.
"Mudah-mudahan program vaksinasi nasional yang dicanangkan Pak Jokowi bisa segera memberikan keyakinan pada kita bahwa kita bisa mengurangi dan keluar dari Covid-19 di Indonesia," tuturnya dikutip dari Antara.
Baca Juga: Kerumunan saat Vaksinasi, Pedagang Tanah Abang: Mending Antre BLT
Berita Terkait
-
Bakal Viralkan Pasar Tanah Abang, Ridwan Kamil Janji Sering Belanja Bareng Istri jika Jadi Gubernur
-
Berapa Kadar Asam Urat Normal pada Lansia? Simak Cara Mengatasinya Tanpa Obat
-
Jamaah Umroh Lansia asal Indonesia Jatuh dari Tangga Pesawat, Dimakamkan di Madinah
-
Blusukan dan Temukan Masalah, Pramono Anung Janji Bentuk Pasukan Putih, Ini Tugasnya
-
Perang Melawan Sepinya Pasar Tanah Abang, Ini Strategi Jitu 3 Cagub Jakarta
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual