SuaraJakarta.id - Satu orang terluka dalam aksi perampokan sebuah bank di Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (30/3/2021) dini hari. Korban bernama Rohmadi.
Rohmadi merupakan petugas vendor yang bertugas mengawal pengisian uang di ATM bank tersebut. Ia alami luka tembak di paha.
Rohmadi mengatakan, kejadian perampokan bank bermula ketika sebuah minibus yang digunakan perampok tiba di lokasi kejadian.
"(Pelaku) kelihatan ada dua orang. Yang masuk ATM satu, yang dari sebelah kanan satu," ujar Rohmadi saat ditemui di RSUD Kabupaten Tangerang, Selasa (30/3/2021).
Rohmadi menambahkan, ia berniat melawan kompolotan perampok itu. Tetapi pelaku lebih dulu menembaknya dengan senjata api (senpi).
"Mau saya sikut gini, tahu-tahu langsung nembak dari jarak dekat. Dia menembak satu kali," tuturnya.
Usai menembak Rohmadi, komplotan perampok tersebut langsung kabur dengan minibus mereka berwarna hitam.
Rohmadi menuturkan, komplotan perampok menutup muka mereka dengan masker. Agar identitasnya tak mudah dikenali.
"(Pelaku) Pakai masker saja (dan) langsung bawa mobil," tutupnya
Baca Juga: Tembak Pengawal, Perampok Sebuah Bank di Rajeg Tangerang Gasak Rp 300 Juta
Sebelumnya diberitakan, lomplotan perampok bersenjata api menggasak satu karung berisi uang senilai Rp 300 juta di sebuah bank di daerah Rajeg, Kabupaten Tangerang.
Kapolresta Tangerang Kombes Wahyu Sri Bintoro menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Selasa (30/3/2021) dini hari sekitar pukul 02.45 WIB.
"Pelaku berhasil membawa satu karung yang berisi tiga kotak besi tempat penyimpanan uang yang diperkirakan berisi Rp 300 juta," ujar Wahyu ketika dihubungi, Selasa (30/3/2021).
Kejadian bermula ketika vendor sebuah bank tiba di lokasi dengan minibus untuk melakukan pengisian ATM.
Tak lama berselang komplotan bersenjata api datang dan langsung melakukan penodongan.
Pelaku turun dari dalam mobil dan langsung menodongkan saksi Dedi (securiti) dengan senjata api dan mengambil HP milik saksi, disuruh tiarap," tuturnya.
Berita Terkait
-
Banjir Rendam Tol Bandara Soetta, Lalu Lintas Macet 1,5 Kilometer
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Pancaroba Picu Kewaspadaan Superflu di Kabupaten Tangerang, Dinkes Minta Warga Tidak Panik
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Lewat Mandiri Micro Fest 2025, Pelaku Usaha Mikro Catat Lonjakan Transaksi Digital 45%
-
7 Cara Mudah Bersihkan Lumpur di Rumah Setelah Banjir, Dijamin Lebih Sehat
-
6 Fakta Penting Broken Strings: Buku Aurelie Moeremans yang Viral dan Mengguncang Publik
-
Cek Fakta: Benarkah Kantor Polisi Cina Terbentuk di Morowali & Mendarat di Manado
-
Viral Pria Asing Ini Menangis Saat Tinggalkan Indonesia, Tak Kuat Berpisah dengan Nasi Padang