SuaraJakarta.id - Pemerintah resmi melarang mudik lebaran 2021 pada 6-17 Mei mendatang. Namun itu tak membuat sebagian masyarakat hilang akal untuk pulang ke kampung halaman.
Banyak dari mereka yang memutuskan untuk mudik lebih awal demi menghindari larangan pulang kampung. Salah satunya adalah warga asal Jambi, Sarah (18).
Sarah mengaku memilih pergi pulang kampung dari Tangerang ke Jambi lebih awal. Dia mengaku takut gagal mudik bila tak berangkat sekarang.
"Mau pulang kampung, karena takutnya pas pendekatan bulan puas, engga bisa mudik, " ujar Sarah saat ditemui SuaraJakarta.Id di Terminal Poris Plawad, Cipondoh, Kota Tangerang, Minggu (11/4/2021).
Baca Juga: Mudik Lebaran Dilarang, Ridwan Kamil: Berkaca ke Kasus COVID-19 Tahun Lalu
Sarah juga mengakui jika dirinya belum melakukan swab Antigen dan vaksinasi. Kendati demikian, dirinya bisa membeli tiket melalui jalur offline.
"Kalau swab dan antigen belum sih, yang penting wajib pakai masker aja. (tadi sih) beli daftar nama udah gitu aja, " tuturnya.
Sarah bercerita kenapa memilih jalur darat dibandingkan udar. Menurutnya, jalur darat dan laut terbilang lebih murah dibandingkan alat transportasi lain.
"Cari yang lebih murah aja, harga tiket 350 ribu itu udah termasuk murah menurut saya. Kalau pesawat kayanya sekitar 700 ribu," tutupnya.
Diberitakan sebelumnya, Kementerian Perhubungan telah mengeluarkan Peraturan Menteri Perhubungan atau Permenhub nomor 13 tahun 2021 tentang larangan mudik lebaran.
Baca Juga: Mudik Dilarang, Sultan Pertanyakan Konsistensi Penerapannya di Masyarakat
Permenhub tersebut mengatur larangan operasional transportasi mulai dari tanggal 6 hingga 17 Mei 2021.
"Pengendalian transportasi tersebut dilakukan melalui larangan penggunaan atau pengoperasian sarana transportasi untuk semua moda transportasi yaitu moda darat, laut, udara dan perkeretapian dimulai dari tanggal 6 hingga 17 Mei 2021," kata Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati, Kamis (8/4/2021).
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
Rumah Makan Padang Melisa, Kelezatan Tiada Tara di Kota Jambi
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati
-
Mas Dhito Minta Tim Relawan Paslon 02 Segera Lakukan Pembersihan APK
-
Pasca Serah Terima Jabatan dari Pjs Bupati, Mas Dhito Aktif Kembali Menjabat Bupati Kediri
-
Wanita 45 Tahun Aniaya Ibu Kandung di Palmerah, Diduga Gangguan Jiwa
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya