SuaraJakarta.id - Jakarta International Velodrome (JIV) kembali dibuka untuk umum pada Senin (30/8/2021) ini. Pembukaan fasilitas olahraga berstandar internasional itu dilakukan BUMD DKI Jakarta, PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro.
"Pembukaan Velodrome juga akan mengikuti protokol kesehatan (prokes) COVID-19," kata Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Nadia Diposanjoyo, dikutip dari Antara.
Nadia mengatakan operasional Jakarta International velodrome sesuai Keputusan Gubernur (Kepgub) DKI Jakarta Nomor 1026 Tahun 2021 tentang PPKM Level 3.
Sebelumnya, Velodrome ditutup untuk area publik berdasarkan Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor 996 Tahun 2021 tentang perpanjangan PPKM Level 4.
Baca Juga: Paralimpiade Tokyo: Muhammad Fadli Mulai Berlatih di Izu Velodrome
Isi Kepgub tersebut menunjukkan bahwa lokasi seni, budaya, sarana olahraga dan kegiatan sosial kemasyarakatan yang menimbulkan keramaian dan kerumunan ditutup sementara.
Nadia menuturkan operasional Jakarta International Velodrome akan dibuka setiap hari sejak pukul 06.00 WIB hingga 20.00 WIB, dengan kapasitas maksimal 25 persen dari 3.000 orang atau sebanyak 750 pengunjung dalam jangka waktu bersamaan.
Nadia mengungkapkan syarat untuk memasuki Velodrome, yakni pertama pengecekan suhu tubuh dan wajib menggunakan masker sesuai protokol kesehatan.
Kedua, masyarakat telah melakukan vaksin tahap pertama dengan bukti sertifikat vaksin dalam aplikasi JAKI, PeduliLindungi dan lembaga berwenang terkait.
"Nanti masuk Velodrome (JIV) harus ada vaksin satu dosis atau dua dosis,” ungkap Nadia.
Baca Juga: Anies Baswedan Uji Coba Jalur Sepeda dari Velodrome ke Balai Kota
Ketiga, bagi yang belum atau tidak bisa melakukan vaksinasi dikarenakan alasan kesehatan tetap bisa masuk Velodrome dengan catatan sebagai penyintas COVID-19 dalam masa tenggang tiga bulan setelah terkonfirmasi COVID-19, orang yang kontraindikasi dilakukan vaksinasi, dan anak-anak berusia kurang dari 12 tahun.
Untuk penyintas COVID-19 dalam masa tenggang tiga bulan setelah terkonfirmasi positif, dapat menunjukkan bukti laboratorium. Sementara untuk orang yang kontraindikasi dilakukan vaksinasi, dapat menunjukkan bukti surat keterangan dokter.
Keempat, ketika berada di dalam lokasi, pengunjung tetap harus mematuhi protokol kesehatan, yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menjauhi kerumunan.
Sebagai informasi, Jakarta International Velodrome adalah salah satu tempat penyelenggaraan olahraga cabang balap sepeda yang terletak di Rawamangun, Jakarta sejak 1973, sebelumnya dikenal Velodrome Rawamangun.
Namun menjelang Asian Games 2018 lalu, Jakarta International Velodrome direnovasi dan menjadi fasilitas olahraga berstandar internasional dan salah satu arena terbaik di belahan bumi bagian selatan.
Berita Terkait
-
RK Ungkap Rumor Kampung Susun Bayam Tak Bisa Diserahkan ke Warga karena Terbentur Aturan FIFA
-
Festival Menyala, Ini Sederet Artis yang Ramaikan Kampanye Akbar Pramono-Rano di JIV Minggu
-
LRT Jakarta Mulai Uji Coba Lintasan dari Stasiun Velodrome ke Rawamangun, Begini Pelaksanaannya
-
Proyek LRT Fase 1B yang Terbengkalai di Pasar Rumput
-
Stadion JIS dan Velodrome Bakal Diambil Alih Pemprov DKI?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja