SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria angkat bicara soal pencopotan Tugu Sepatu di stasiun Sudirman, Jakarta Pusat. Ia menyebut saat ini instalasi sepatu raksasa itu sedang dibersihkan.
Diketahui Tugu Sepatu yang terpasang sejak 17 September lalu itu sempat menjadi sasaran vandalisme tidak lama setelah dipasang. Orang tak dikenal mencoret instalasi itu dengan graffiti warna biru.
"Sekarang harus dibersihkan dulu, dirapikan, dibersihkan dulu," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (20/9/2021).
Setelah dibersihkan, Riza menyebut nantinya Tugu Sepatu itu akan dipasang lagi. Namun, ia tak menyebut rinci kapan pemasangan itu akan dilakukan kembali.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Menurun, PPKM Jakarta Turun ke Level 2?
"Nanti pada waktunya kita akan tampilkan lagi," jelas Wagub DKI.
Selain itu, Riza menyebut pemasangan instalasi tersebut bertujuan untuk mempercantik kota. Jika ada coretan vandalisme, maka dianggap tak layak jika dibiarkan saja.
"Tugu Sepatu itu dibuat dari hasil kolaborasi untuk mempercantik Kota Jakarta untuk memberikan dukungan kepada UMKM dan sebagainya," pungkas Wagub DKI.
Diberitakan sebelumnya, pemasangan Tugu Sepatu di Stasiun Sudirman, Jakarta Pusat sempat mendapatkan sorotan publik.
Bahkan instalasi itu juga sudah menjadi sasaran aksi vandalisme usai dicoret graffiti oleh orang tak dikenal.
Baca Juga: Klaim Tak Berhubungan Vandalisme, Tanggal Pemasangan Tugu Sepatu Mendadak Diganti?
Namun, sekarang ini Tugu Sepatu tersebut sudah tak ada. Pihak Pemprov DKI Jakarta menyatakan telah memutuskan untuk mencopot instalasi sepatu raksasa tersebut.
Berita Terkait
-
Ahmad Riza Patria: Semoga Suara.com Terus Berjaya dan Mencerahkan Masyarakat
-
Dua Bulan Jalan, Wamen Desa Riza Patria Klaim MBG Berhasil: Sekarang 110 Negara Punya Program Sama
-
Resmi Jadi Wagub DKI, Tugas Berat Menanti Rano Karno, Lebih Berat dari Gubernur Banten
-
Aksi Vandalisme Adili Jokowi, Bukan Sekadar Ekspresi Pihak yang Kalah Pilpres
-
Tirai Baru Demokrasi: Ambang Batas Lenyap, Mahar Politik Merajalela
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta