SuaraJakarta.id - Sebanyak 566 personel gabungan akan terlibat pengamanan malam tahun baru 2022 di Pos Pengamanan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.
"566 khusus yang di Ancol saja. Ini termasuk dari Brimob, kemudian dari Satpol PP, dari TNI, termasuk juga Dishub. Kemudian dari pihak pengelola juga kami libatkan semuanya," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Guruh Arif Darmawan usai memimpin apel gelar pasukan di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (31/12/2021).
Di tempat yang sama, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim mengatakan bahwa apel gelar pasukan pengamanan tahun baru 2022 diadakan untuk memastikan bahwa tidak ada perayaan tahun baru di luar rumah selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat/PPKM level satu di Jakarta Utara.
Taman Impian Jaya Ancol harus menutup operasional pukul 14.00 WIB guna mematuhi aturan terbaru operasional tempat wisata selama liburan tahun baru. Yakni selama tiga hari sejak Jumat 31 Desember 2021, Sabtu 1 Januari 2022, dan Minggu 2 Januari 2022, jam operasional Ancol dari pukul 09.00 - 15.00 WIB.
Baca Juga: Trek Formula E Bekas Buangan Lumpur, Anggota DPRD DKI Tak Yakin Rampung 3 Bulan
Terkecuali pengunjung yang ingin berolahraga, masih bisa masuk kawasan pantai Ancol mulai jam 06.00 WIB. Jam operasional Taman Impian Jaya Ancol akan kembali normal pada 3 Januari 2022 dan operasionalnya berlaku sampai pukul 21.00 WIB kembali.
Hal itu sesuai dengan aturan terbaru dari Dinas Parekraf DKI Jakarta yang dituangkan dalam Surat Keputusan No 790 tahun 2021 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif No 761 Tahun 2021 Tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 1 Covid-19 Pada Sektor Usaha Pariwisata.
Adapun selain area pantai yang buka pukul 06.00 sampai 14.00 WIB, wahana lain seperti Dunia Fantasi, Ocean Dream Samudra, Sea World, Atlantis Water Adventures, Faunaland buka mulai pukul 09.00-14.00 WIB dan Gondola mulai pukul 10.00 - 14.00 WIB.
Komunikasi korporat Taman Impian Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho mengatakan sejumlah ketentuan diatur khusus menjelang malam pergantian tahun agar pengunjung tetap bisa berwisata di Ancol dengan baik, sesuai protokol kesehatan.
Ketentuannya adalah sebagai berikut antara lain pembelian tiket wajib secara daring maksimal H-1 kedatangan. Jadi segera pembelian tiket melalui www.ancol.com karena Ancol tidak melayani pembelian tiket di hari H.
Kedua, pengunjung wajib memiliki aplikasi PeduliLindungi dan wajib digunakan saat hendak masuk Ancol. Ketiga, pengunjung wajib menggunakan masker yang sesuai rekomendasi pemerintah, serta diimbau untuk membawa masker cadangan.
Baca Juga: DPRD DKI Jakarta Minta Proyek Sirkuit Formula E Jangan Pakai APBD
Keempat, tetap menjalankan protokol kesehatan dengan rutin mencuci tangan dengan sabun atau cairan pembersih tangan serta menjaga jarak dengan pengunjung lainnya.
"Pengunjung di area pantai, masih belum diperbolehkan berenang. Bagi pengunjung yang ingin berenang, maka dapat mengunjungi unit rekreasi Atlantis Water Adventure," kata Eko. (Antara)
Berita Terkait
-
Dicecar Soal Rencana Pindahkan Balai Kota ke Jakarta Utara, RK: Kalau Ada yang Tertawakan Imajinasi, Lihat IKN
-
Hanya 19 Hari! Warga Jakarta Utara 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Besi dari Uang Patungan
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Jumlah Pengunjung Wisata Taman Impian Jaya Ancol Menurun, Apa Penyebabnya?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja