SuaraJakarta.id - Asaroh (47), tante dari RC (15) remaja yang tewas jadi korban salah sasaran oleh pelaku tawuran di dekat Taman Kencana, Cengkareng, Jakarta Barat, mengaku tak menyangka atas kejadian nahas yang menimpa keponakannya.
Asaroh mengenal siswa kelas tiga SMP itu sebagai anak yang baik hati.
Sebelum kejadian, kata Asaroh, korban sempat meminta uang untuk jajan setelah pulang sekolah.
Kemudian korban juga sempat berpamitan untuk bermain Playstation (PS) pada siang hari, sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca Juga: Kronologi Remaja di Cengkareng Tewas Jadi Korban Salah Sasaran Pelaku Tawuran
"Waktu itu dia pulang sekolah minta uang buat jajan. Mau main PS, sekitar jam 2," kata Asaroh, saat ditemui di Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (6/1/2022).
Setelah mendapatkan uang jajan, lanjut Asaroh, RC pergi bersama empat temannya dengan mengendarai sepeda motor.
RC, disebutkan Asaroh, duduk di tengah diantara dua temannya. Dua teman lainnya mengendarai motor lainnya.
"Dia posisinya bertiga sama temennya, dia di tengah, yang satu lagi bonceng dua. Jadi ada dua motor," jelas Asaroh.
Selang dua jam kemudian, pihak keluarga kaget bukan kepalang saat satpam dari Rumah Sakit Cengkareng memberi info soal kondisi RC.
Baca Juga: Pelajar SMP di Cengkareng Tewas Usai Kepala Dibacok, Polisi: Bukan Mau Tawuran
"Jam 4 itu ada telepon dari Rumah Sakit Cengkareng, satpam yang ngasih tahu keluarga. Pas dibawa ke rumah sakit korban belum meninggal. Masih ada omongan juga," tukas Asaroh.
Berita Terkait
-
Berkaus Coklat, Mayat Perempuan Tanpa Identitas Ditemukan di Atas Tumpukan Sampah Kali Cengkareng
-
Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
-
Gerebek Markas Geng Tawuran di Kemayoran, Polisi Sita Celurit hingga Stick Golf
-
Remaja di Medan Tertusuk Senjata Tajam Teman Saat Kabur Usai Tawuran Waktu Sahur
-
Terungkap Jamet Si Dukun Palsu Tega Bunuh Anak dan Ibu di Tambora Gegara Gagal Gandakan Uang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu