SuaraJakarta.id - Tawuran antara pelajar hampir terjadi di Jalan Raya PKP, Cibubur, Kecamatan Ciracas pada Rabu (2/2/2022) kemarin.
Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram @info_lubang_buaya terlihat beberapa pelajar membawa sejumlah senjata tajam (sajam).
"Pelaku tawuran membawa senjata tajam," tulis @info_lubang_buaya dalam keterangannya, dikutip Suara.com, Kamis (3/2/2022).
Dalam video terlihat juga para pelajar mengenakan seragam sekolah berwarna cokelat. Mereka terlihat berlari di tengah jalan seperti sedang dikejar-kejar.
Kapolsek Ciracas, Kompol Jupriono ketika dikonfirmasi wartawan membenarkan peristiwa tersebut.
Jupriono mengatakan, tawuran terjadi pada sore hari sekitar pukul jam 17.00 WIB. Pelajar tersebut tunggang langgang karena dibubarkan polisi.
"Makanya lari tunggang-langgang itu, karena ada Babinkamtibmas saya itu. Jadi belum sempat bentrok, sudah dikejar Babinkamtibmas bubar dia (mereka)," kata Jupriono saat dihubungi wartawan, Kamis (3/2/2022).
Jelasnya pelajar tersebut merupakan siswa SMP. Belum diketahui penyebab tawuran, karena saat ada kepolisian mereka langsung membubarkan diri.
"Belum terjadi, terus anggota saya sudah bubarin, enggak ada yang diamankan," imbuhnya.
Baca Juga: Tawuran Pelajar di KS Tubun Jakarta Barat, Polisi Amankan 1 Motor
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Mahfud MD: Soeharto Memenuhi Syarat Pahlawan Nasional, Tapi...
-
Atap Lapangan Padel & Tenis di Jakarta Ambruk Diterjang Angin Kencang
-
Dugaan Pelecehan dan Penganiayaan Terungkap di Dapur Makan Gratis, Ini Respons BGN
-
3 Rekomendasi AC 1 PK Terbaik untuk Ruang Keluarga: Dingin Nyaman, Listrik Hemat
-
Dekatkan Akses Keadilan, Peradi Jaktim Buka Konsultasi Hukum Gratis