SuaraJakarta.id - Seorang pria berinisial H yang sedang makan nasi uduk di dekat pangkalan ojek kawasan Jalan Salam Raya Sukabumi Utara Kebon Jeruk, Jakarta Barat ditusuk pedagang kopi dan es keliling pada Selasa (8/2/2022) pagi.
Menurut keterangan seorang saksi bernama Dedi, saat korban sedang sarapan nasi uduk, tiba-tiba pelaku berinisial B datang menghampiri H. Kemudiaan duduk di sebelah korban.
Tanpa basa-basi, pelaku langsung menusukan pisau ke perut bagian kanan korban. H yang terkejut langsung berlari ke halaman rumah warga yang berada disekitar. Namun, saat itu pelaku masih saja mengejar korban yang telah bersimbah darah.
“Pas ditusuk itu uduknya tumpah karena kaget kan. H lari ke samping masuk ke halaman rumah warga," kata Dedi, di lokasi, Jalan Salam, Kebon Jeruk, Selasa (8/2/2022).
Dedi yang sempat ingin melerai tidak luput dari amukan pelaku. Dedi terkena sabetan di bagian telapak tangan sebelah kiri. Setelah melukai dua orang itu, pelaku masih juga belum cukup puas. Ia mencoba mengambil batu untuk memukul kepala H. Beruntung pelaku saat itu dapat diamankan warga. Dan dalm waktu berdekatan, petugas kepolisian dari Polsek Kebon Jeruk tiba di lokasi.
"Pelaku diamankan sama warga, terus enggak lama Polsek Kebon Jeruk datang," tegasnya.
Saat ini, korban H menjalani perawatan dirumah sakit, akibat mengalami luka yang cukup parah dibagian perut. Sementara Dedi, tidak dilarikan ke rumah sakit, karena hanya mengalmi luka ringan.
"Saya cuma luka di tangan saja," ucapnya.
Dedi mengaku, tidak mengetahui secara pasti motif pelakukan melakukan penyerangan terhadap korban.
Baca Juga: Kristian Bongkar Watak Asli Pelaku Penusukan Guru SDN 032 Tilil Kota Bandung
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk, AKP M Trisno membenarkan peristiwa tragis tersebut. Ia mengemukakan, pelaku yang ditangkap warga, langsung digelandang ke Mapolsek Kebon Jeruk.
"Pelaku kami amankan sekira pukul 07.00 WIB," kata Trisno, saat dikonfirmasi, di Jakarta, Selasa.
Meski pelaku telah ditangkap, Trisno belum dapat merinci lebih jauh terkait motif penyerangan tersebut. Pihaknya juga masih menunggu laporan dari pihak keluarga korban, agar perkara ini dapat dilanjutkan ketahap selanjutnya.
"Nanti kalau sudah ada laporan kami baru memeriksa saksi cari tahu motifnya," ungkapnya.
Trisno mengaku, pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) peristiwa penusukan itu. Sejauh ini, petugas kepolisian juga telah mengamankan barang bukti berupa pisau yang digunakan pelaku.
"Barang buktinya senjata tajam jenis pisau," tutup Aris.
Saat ini, korban sedang dalam perawatan di Rumah Sakit Medika Permata Hijau.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
-
Penumpang Bus Transjakarta Berhamburan Usai Terhenti di Tengah Perlintasan Kereta Api Kebon Jeruk
-
Tusuk Korban Berkali-kali, Pelaku Pembunuhan Depan Bengkel Ciracas Jakarta Timur Diciduk Polisi
-
Pisau Nanang Gimbal Renggut Nyawa Sandy Permana, Terancam Hukuman Berat!
-
Dari Teguran Miras Hingga Penusukan, Kronologi Pertikaian Sandy Permana dengan Tetangga
-
Terungkap Motif Penusukan Sandy Permana hingga Nyawa Melayang, Pelaku Sakit Hati Diludahi
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Gegara Macet, Bapak dan Anak Tersambar Kereta di Perlintasan Sebidang Matraman
-
Pramono Bakal Pidato Perdana di Paripurna DPRD Sebagai Gubernur Jakarta, Anies Pastikan Hadir
-
Polda Metro Jaya Ajak Warga Ciptakan Suasana Damai Saat Pelantikan Kepala Daerah
-
Usut Kasus Bocah Kena Peluru Nyasar di Cengkareng, Polisi Tunggu Hasil Uji Balistik
-
Carlos Pena Langsung Fokus Hadapi PSM Makassar Usai Persija Imbang Lawan Persib