SuaraJakarta.id - Harga cabai rawit merah semakin pedas setiap minggunya. Harganya mengalami kenaikan lagi menjadi Rp 100 ribu per kilogram.
Salah seorang pedagang sayur di Pasar Tomang Barat, Mei (45) mengatakan, kenaikan harga cabai rawit merah sejak 4 hari lalu.
Sebelumnya, kata Mei, harga cabai rawit merah dibanderol dengan harga Rp 80 ribu per kilogram.
"Hari ini sekilo Rp 100 ribu, sebelumnya Rp 80 sekilo. Sudah 4 hari Rp 100 ribu sekilo," ujar Mei saat ditemui di Pasar Tomang Barat, Jakarta Barat, Rabu (9/3/2022).
Baca Juga: Harga Cabai di Sejumlah Pasar Tradisional Makassar Merangkak Naik
Mei tidak mengetahui secara pasti penyebab kenaikan harga bangan pangan itu. Ia menduga akibat telatnya pengiriman dan gagal panen dampak cuaca buruk.
Meski demikian, pasokan cabai dan bahan pangan lain di tempatnya masih tersedia.
"Pasokan mah ada terus. Mungkin pengiriman agak lambat, karena dari panennya agak kurang," ungkap Mei.
Selain cabai rawit merah, kenaikan harga juga terjadi pada cabai lainnya. Cabai merah besar contohnya yang sebelumnya Rp 40 ribu per kilogram, naik Rp 20 ribu menjadi Rp 60 ribu per kilogram.
"Cabai merah keriting Rp 60 ribu (per kilo), keriting hijau Rp 35 ribu (per kilo), rawit hijau Rp 50 ribu (per kilo)," jelas Mei.
Baca Juga: Jelang Ramadan, Harga Cabai di Pamulang Tangsel Makin Pedas, Tembus Rp 90 Ribu per Kilo
Sementara harga bawang masih dalam kategori normal. Mei menyebut, harga bawang merah Rp 50 ribu per kilogram, bawang putih kating Rp 40 ribu per kilogram, sementara bawang putih bulat saat ini Rp 30 ribu per kilogram.
Kenaikan harga ini secara tidak langsung berdampak pada pendapatan pedagang. Biasanya Mei dalm sehari bisa menjual 3 kg cabai rawit merah.
"Biasanya saya dalam sehari bawa cabai itu 3 kg dan habis, tapi pas naik kaya gini, 3 kg itu sisa," pungkasnya.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
-
Terungkap Jamet Si Dukun Palsu Tega Bunuh Anak dan Ibu di Tambora Gegara Gagal Gandakan Uang
-
Bantaran Rel Kereta Api Gang Royal Digunakan sebagai Bisnis Esek-esek, PT KAI Sinyalir Ada Keterlibatan Warga
-
Diduga Dibunuh! Jasad Ibu dan Anak di Tambora Ditemukan Dalam Toren Air
-
Banjir Jakarta Meluas, Ini Daftar Wilayah Terdampak
-
Kronologi Penangkapan Bandit Bercelurit di Kebon Jeruk, Berawal dari Modus Beli Kontrasepsi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta