SuaraJakarta.id - Seorang pelajar tewas dalam tawuran maut di Legok, Karawaci, Tangerang. Dua orang anak di bawah umur berusia 15 tahun ditetapkan sebagai tersangka.
Korban berinisial MFS (17) tewas usai mendapat sabetan celurit dari arah belakang.
"Akibat luka bacok korban dibawa ke RS Mentari, kemudian dirujuk ke RSUD Kabupaten Tangerang. Namun korban tidak tertolong," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (21/3/2022).
Tawuran maut ini berawal saat korban mendapat ajakan tawuran dari akun Instagram SMK Penerbangan Dirgantara. Korban yang merupakan admin akun Instagram SMK 7 menyanggupi ajakan itu.
"Korban menyanggupi dan menindaklanjuti pesan tersebut. Korban mengajak kumpul di daerah Bonang, Kelapa Dua, Tangerang," ungkap Zulpan.
Pada Rabu (16/3/2022), korban bersama rekannya yang berjumlah sembilan orang berkumpul dan menyiapkan sejumlah senjata tajam berupa celurit. Kemudian berangkat menuju lokasi yang telah ditentukan.
Korban bersama rekannya bertemu dengan kelompok pelaku. Pada saat itulah peristiwa pembacokan itu terjadi.
Atas perbuatannya kedua tersangka yang berinisial SR dan MZA, dijerat dengan Pasal 80 Ayat 3 Juncto Pasal 76 c Undang-Undang RI tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.
Baca Juga: Polres Tangsel Ungkap Sindikat Curanmor, 19 Motor Diamankan, 6 Orang Jadi Tersangka
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
Dasco Langsung Eksekusi: Layanan Jantung BPJS di Tangerang Tembus Usai Satu Panggilan Telepon
-
7 Tren Sneakers yang Nilainya Turun di Akhir 2025, Solusi untuk Kamu yang Ingin Jual
-
7 Tips Lipstik Merah Menyala untuk Tampilan Anti 'Tante-tante' yang Tetap Fresh dan Modern
-
Buruan Cek! 11 Link Dana Kaget Hari Ini untuk Dapat Saldo Gratis Tanpa Ribet
-
Mendorong Lompatan Transisi Energi: Kolaborasi Nasional Menuju Masa Depan Hijau