SuaraJakarta.id - Pemprov DKI memastikan petugas akan memperbaiki besi pegangan JPO di Jalan Letjen S Parman, Jakarta Barat, yang dicuri, malam ini.
"Kita pastikan akan dikerjakan hari ini," kata Kepala Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta Hari Nugroho saat dikonfirmasi, Selasa (29/3/2022).
Hari mengatakan pengerjaan itu dilakukan setelah pihak Suku Dinas Bina Marga Jakarta Barat memeriksa kondisi JPO tersebut.
Setelah melakukan pemeriksaan, pihak Suku Dinas melaporkan temuan besi yang hilang tersebut ke Dinas Bina Marga DKI Jakarta.
Baca Juga: PTM 100 Persen di Jakarta Dimulai 1 April, DPRD DKI: PAUD Kalau Bisa Jangan Full
Hari memuturkan pengerjaan tersebut akan meliputi pemasangan besi penyangga hingga mencat ulang beberapa sisi jembatan.
"Kita langsung perbaikan permanen. Nanti kita buat railing yang hilang dengan pengelasan dan finishing cat," tutur dia.
Hari berharap dengan perbaikan yang cepat, warga bisa kembali menggunakan fasilitas publik tersebut dengan nyaman.
Sebelumnya, warga sempat resah karena pegangan besi pada beberapa titik JPO itu rusak dan hilang.
Salah satu warga Syawal (50) mengaku khawatir saat melintasi jembatan tersebut karena beberapa besi pada pegangan sudah hilang.
Baca Juga: Awasi Stok Pangan dan Stabilitas Harga Selama Ramadan, Pemprov DKI: Masyarakat Tak Perlu Panik
"Kadang suka takut saja, ini kan besinya tidak ada. Jadi, kalau malam tak keliatan dan pegangan pun sudah tak ada. Takut jatuh ke bawah," ungkap Syawal.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Akhir Pekan Hoki, Link DANA Kaget Terbaru Siap Diburu, Jangan Sampai Kuota Habis
-
Bupati Dhito dan Gubernur DKI Jakarta Kerjasama untuk Menekan Kemiskinan
-
Pengacara Pelaku Pelecehan Layangkan Somasi, SMK Waskito Serahkan Proses Hukum ke Polisi
-
Jangan Telat! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Momen Jumat Berkah
-
Cuan Sambil Rebahan! Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini