SuaraJakarta.id - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie berencana membuat ring tinju untuk mengatasi persoalan tawuran pelajar yang marak di awal Ramadhan.
Benyamin mengatakan, ajang tinju remaja itu bakal diadakan di Aula Kecamatan Pondok Aren, Tangsel.
"Rencananya di aula kecamatan Pondok Aren. Kita bikin ring tinju, mereka suruh latihan saja, nanti akan kita bikin pertandingan," kata Wali Kota Tangsel saat dikonfirmasi Jumat (8/4/2022).
Namun demikian, Benyamin menuturkan, wacana itu kini masih terkendala komunikasi baik dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina).
Baca Juga: Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Kota Tangerang Selatan Jumat 8 April 2022
"Kendalanya dengan KONI masih di luar kota, jadi belum saya bahas," tutur Wali Kota Tangsel.
Benyamin mengumbar wacana pembuatan fasilitas ring tinju itu lantaran resah terhadap aksi remaja di kotanya yang marak melakukan tawuran. Terlebih pada bulan Ramadhan ini.
"Menyalurkan energi anak-anak yang suka tawuran. Biar mereka nanti jadi atlet," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, sejumlah pemuda di Pondok Aren, Tangsel, diamankan polisi lantaran akan melakukan tawuran. Hal itu terbukti adanya senjata tajam yang dibawa mulai dari celurit, busur panah, dan stik golf.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Langkah Nyata Cegah Bentrok, Jakarta Timur Tutup Akses Tawuran di Tembok Pinggir Rel
-
Ngeri! Tawuran Maut Kebon Singkong Vs Cipinang Jagal di Jaktim: Satu Tewas Tersambar Kereta hingga Kena Panah di Leher
-
Dendam Membara di Klender: Tawuran Antar Kampung Pecah Lagi, Polisi Sita Sajam
-
Tawuran Brutal di Kereta Paris: Remaja Bersenjata Kapak, Pedang, & Tongkat Baseball
-
Jasad 7 ABG Tewas di Kali Bekasi Positif Etanol Plus Bahan Kimia Jenis Ini
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati