SuaraJakarta.id - Ratusan petugas Taman Impian Jaya Ancol melakukan aksi bersih-bersih setiap hari di kawasan wisata Pademangan, Jakarta Utara tersebut.
Komunikasi Korporat Taman Impian Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho mengatakan sampah yang terkumpul dari keseluruhan area wisata tersebut mencapai 90 meter kubik per hari.
"Tenaga kebersihan itu total 120 orang. Kalau data sampah itu dalam pekan libur Lebaran ini ada di sekitar 90 m3 per hari," kata Eko saat dikonfirmasi, di Jakarta, Sabtu (7/5/2022).
Ia menambahkan, sebelum pekan Lebaran ini, sampah yang diperoleh lebih sedikit karena aktivitas di area wisata juga tidak sepadat ketika adanya puncak masa liburan.
Baca Juga: Tertinggi Selama Pandemi, Pengunjung Taman Impian Jaya Ancol Membludak Setelah Lebaran
Eko mengatakan pihaknya juga mengimbau agar wisatawan dapat memilah sendiri sampah-sampahnya sebelum dibuang ke tempat sampah.
Hal itu untuk memudahkan pengelolaan sampah oleh petugas dan menjaga lingkungan wisata tersebut tetap bersih dan sehat.
Berdasarkan klasifikasinya, ada dua jenis sampah yakni sampah organik (daun, ranting dan dahan) dan sampah anorganik (plastik).
"Tong sampah sudah kami sebar di seluruh area dengan pemisahan antara sampah organik dan anorganik. Kami berharap wisatawan juga mau bersama-sama memilah sampahnya sebelum dibuang," ujar Eko.
Selain itu, Eko juga mengimbau pengunjung agar tidak membuang sampah sembarangan karena dapat mencemari lingkungan dan berdampak kepada biota laut.
Baca Juga: Taman Impian Jaya Ancol Dikunjungi 65 Ribu Orang pada H+2 Lebaran 2022
"Kami imbau wisatawan juga taat dan sadar agar jangan membuang sampah sembarangan," tutur dia.
Berita Terkait
-
Kawasan Jakarta Utara Dinilai Masih Banyak Dilirik buat Investasi, Ini Sederet Alasannya!
-
Jadi Wisata Favorit Warga Jakarta, Ancol Diserbu 18 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran
-
Momen Ratusan Warga Jakut Lebaran Duluan, Gelar Salat Ied di Stadion Rawa Badak
-
Drama di Pengadilan: Saksi Hotman Paris Beri Jawaban Identik, Razman Arif Nasution Curiga!
-
Drama Penangkapan 2 Pengedar Narkoba di Jakut, Berawal dari Transaksi Kecil Berakhir 1,7 Kg Sabu
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu