SuaraJakarta.id - Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Jakarta Timur (KPKP Jaktim) melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap sebanyak 2.069 hewan ternak untuk mencegah penularan penyakit mulut dan kuku (PMK).
Plt Kepala Sudin KPKP Jakarta Timur, Ali Nurdin mengatakan, pemeriksaan hewan ternak itu sudah dimulai sejak 9 Mei kemarin melibatkan 65 peternak yang tersebar di 10 kecamatan Jakarta Timur.
"Dari total 2.069 ekor hewan ternak yang diperiksa ini rinciannya adalah, sapi 680 ekor, kerbau tiga ekor, kambing 896 ekor, dan domba 490 ekor," kata Ali Nurdin, Jumat (13/5/2022).
Ali menambahkan sejauh ini dari hasil pemeriksaan sementara tidak menemukan gejala klinis yang mengarah pada PMK. Bahkan bisa dikatakan kondisi seluruh hewan ternak dalam keadaan sehat.
Baca Juga: Tak Terpengaruh Wabah PMK, Harga Daging Sapi di Pasar Kramat Jati Turun, Ini Penyebabnya
Ali mengatakan pemeriksaan kesehatan hewan ternak meliputi pengecekan air liur, mulut, gigi, lidah, detak jantung, dan kuku.
Pemeriksaan itu akan terus dilakukan terlebih menjelang Hari Raya Idul Adha banyak hewan kurban masuk ke Jakarta dari berbagai daerah di Indonesia.
Lebih lanjut, Ali mengatakan seluruh hewan ternak yang diperiksanya itu masuk ke Jakarta dalam kurun waktu dua bulan terakhir dari sejumlah daerah.
"Hewan tersebut berasal dari sejumlah daerah, seperti Jember, Bondowoso, Situbondo, Blitar, Kediri, Jonggol, Boyolali, Bumiayu, Sukabumi, Purwakarta dan sejumlah daerah lainnya," ujar Ali. [Antara]
Baca Juga: Kala Hepatitis Akut Mengintai di Tengah Bahaya Covid-19 yang Belum Usai
Berita Terkait
-
Bebas Bersyarat Setelah 2 Tahun Lebih Dipenjara, Ini Awal Mula Kasus Medina Zein
-
Dari Sapi Hingga Ikan: KPK Usut Penyimpangan Dana Hibah di Dinas Peternakan Jatim
-
Terkait Korupsi Dana Hibah, KPK Temukan Kejanggalan dalam Pengadaan Hewan Ternak di Jatim
-
Muhadjir Effendy Ungkap Rencana usai Pensiun jadi Menteri: Kembali ke Kampus
-
Geger Temuan Kerangka Manusia di Gedung Kosong Jaktim, Polisi Duga Korban Tewas Lebih dari 3 Bulan
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
Terkini
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan