SuaraJakarta.id - Seorang pria berinisial T (32) tewas tenggelam di Kali Cengkareng Drain, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (26/5/2022). Saat itu korban hendak menolong seekor ayam yang tercebur.
Seorang saksi mata, Topan (45) mengatakan, saat kejadian korban bersama dua temannya berusaha menolong seekor ayam yang tercebur di kali tersebut. Korban T, turun ke kali, sementara 2 teman korban menunggunya di atas.
Sebelum turun, korban diikat oleh tambang di bagian perut dengan harapan korban tidak tenggelam.
Sementara dua teman korban memegang tambang tersebut dari atas. Nahas, tambang yang dipegang teman korban terlepas.
Baca Juga: Jasad Korban Kapal Nelayan Tenggelam di Perairan Lamongan Ditemukan Terdampar di Tuban
"Satu orang diikat pakai tambang dia turun. Dua orang di atas. Nah yang megang tambang ini ga kuat, jadi terlepas," katanya saat ditemui di lokasi, Cengkareng Jakarta Barat, Kamis (26/5).
Saat itu, kata Topan, korban sempat berenang ketepian. Namun saat mencoba berenang tubuh korban malah terlilit tambang yang menyebabkan ia tenggelam.
Topan melanjutkan, ada seorang sopir truk yang sempat terjun ke Kali Cengkareng tersebut mencoba menyelamatkan korban.
Namun, pria asal Lampung itu keburu tenggelam, dan sopir tersebut tidak menemukan korban.
"Ada sopir truk sampah sempat menolong terjun, tapi gak ketemu. Karena sudah tenggelam," jelasnya.
Baca Juga: Bejat! Istri Dagang Gorengan, Pria di Cengkareng Cabuli Ponakan Saat Siang Hari
Sekitar setengah jam kemudian, kata Topan, barulah datang petugas pemadam kebakaran. Ia mencoba mencari T dengan perahu karet.
Saat itu, petugas berhasil menemukan T sekitar dua meter dari lokasi tenggelam. Namun saat ditemukan, T sudah dalam keadaan tidak bernyawa.
"Pas ditemuin dia masih kelilit tambang. Jadi yang ditemukan pertama itu tambangnya dulu," pungkasnya.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
-
Awas Kehujanan! BMKG Prediksi Hujan di Seluruh Jakarta Sabtu Malam
-
Maarten Paes Jajan Bubur Ayam di Pinggir Jalan Pakai Mobil Mewah Rp700 Jutaan
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
10 Alasan Mengapa Roemah Kuliner Bisa Menjadi Favorit Penggemar Masakan Nusantara di Jakarta!
-
Viral Pedagang Ayam Ditagih Pajak Rp500 Juta, Kinerja Petugas Pajak Tuai Kritikan
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual