Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Sabtu, 28 Mei 2022 | 16:28 WIB
Sejumlah mobil menerobos banjir di Tol Serpong-Bintaro, Tangsel, Sabtu (28/5/2022). [Instagram@tangsel.info]

SuaraJakarta.id - Banjir di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akibat diguyur hujan deras juga berdampak pada Tol Serpong-Bintaro. Banjir merendam jalan hingga ketinggian 40 sentimeter, pada Sabtu (28/5/2022).

Video banjir di Tol Serpong-Bintaro viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @tangsel.info.

Marketing Komunikasi (Markom) Tol Serpong-Bintaro Dimas Adhi membenarkan soal banjir tersebut.

Menurutnya, banjir terjadi di Kilometer 8 dan selalu menjadi langganan banjir setiap hujan deras.

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Tangsel Terendam Banjir

Dimas menyebut, penyebab banjir di jalan tol itu lantaran titik banjir merupakan lintasan kali yang selalu meluap jika diguyur hujan deras.

"Karena di situ kita kan melintasi Kali Benda yang meluap setiap kali ada hujan, pasti meluap di situ," katanya saat dikonfirmasi, Sabtu (28/5/2022).

Meski begitu, Dimas menyebut, saat ini pihaknya sudah melakukan penanganan dengan menyediakan dua pompa penyedot di dua arah.

"Sementara itu kita sudah melakukan beberapa penanganan dengan mengaktifkan pompa karena setiap hujan deras terjadi banjir di kilometer 8," ungkapnya.

Dimas tak menerangkan, soal jarak kemacetan kendaraan yang terjadi akibat ruas jalan tol kebanjiran itu. Pasalnya, pihaknya masih menunggu data soal kemacetan tersebut.

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, 7 Wilayah di Tangsel Terendam Banjir

"Saya belum dapat informasi dari sitekom mungkin nanti bisa dikonfirmasi lagi untuk dapat detailnya. Untuk update saat ini sudah bisa dilalui dua arah," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, ada sejumlah titik banjir di Tangsel setelah diguyur hujan deras sejak pukul 05.30 WIB. Titik-titik banjir itu tersebar di sejumlah kecamatan.

Kontributor : Wivy Hikmatullah

Load More