SuaraJakarta.id - Pengamat politik Adi Prayitno menyebut, tak adanya sponsor dari BUMN terkait Formula E Jakarta lantaran Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dianggap sebagai anak tiri karena dianggap anti pemerintah.
"Sejak awal kan Anies memang dianaktirikan, beda dengan Mandalika," kata dia.
Berita Anies Baswedan dianaktirikan ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id—grup Suara.com—yang paling banyak dibaca, Jumat (3/6/2022).
Lainnya ada berita soal gitaris Andrie Bayuajie ditangkap. Lalu, bos toko kelontong cabuli karyawatinya.
Kemudian, PAN akan membirukan Formula E, dan Formula E Jakarta jadi perjudian politik Anies.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id terpopuler selengkapnya:
1. Pengamat: Formula E Jakarta Jadi Perjudian Politik Anies
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno menyoroti gelaran Formula E Jakarta yang akan digelar besok Sabtu (4/6/2022). Menurutnya, gelaran tersebut menjadi 'perjudian politik' Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Adi mengatakan, sejak awal ajang Formula E Jakarta memang lebih kental dengan nuansa politik dibandingkan warna olahraga atau pun investasi.
2. Bos Toko Kelontong di Cengkareng Cabuli Karyawati, RT Sebut Pelaku Sempat Tuduh Petugas PLN
Nasib pilu dialami seorang karyawati berinisial U (19) di Cengkareng, Jakarta Barat. Ia dicabuli sang bos berinisial (52). Kejadian tersebut berlangsung selama 3 tahun pada saat korban masih 16 tahun.
Bahkan, kejadian bejat tersebut dilakukan hingga korban hamil dan melahirkan seorang anak. Namun, pelaku sempat menuduh seorang petugas PLN sebagai orang yang menghamili U.
3. Borong Tiket, Zita Anjani PAN: Titah Ketum Zulhas Birukan Formula E Jakarta
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) memerintahkan kepada kadernya untuk membirukan balapan Formula E Jakarta, Sabtu (4/6/2022) besok.
Pihak PAN DKI Jakarta pun telah memborong tiket nonton balapan mobil listrik yang digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara tersebut.
4. BREAKING NEWS! Musisi yang Ditangkap Polisi di Cilandak Adalah Gitaris Kahitna Andrie Bayuadjie
Polda Metro Jaya mengungkap nama musisi berinisial AB yang ditangkap karena kasus penggunaan narkoba, musisi tersebut adalah Andrie Bayuadjie yang merupakan gitaris band Kahitna.
Musisi yang juga menjadi gitaris tersebut diketahui ditangkap di Cilandak, Jakarta Selatan (Jaksel) pada Kamis (3/6/2022) malam.
5. Formula E Jakarta Tak Disponsori BUMN, Pengamat: Anies Memang Dianaktirikan
Balapan Formula E Jakarta akan digelar pada Sabtu (4/6/2022) besok. Berbeda dengan ajang MotoGP Mandalika, Formula E Jakarta tak dapat support dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno mengatakan, BUMN tak sponsori Formula E Jakarta lantaran Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dianggap sebagai anak tiri karena dianggap anti pemerintah.
Berita Terkait
-
Zulhas Bongkar Dampak Positif Pertemuan Prabowo-Megawati: Separuh Perbedaan Selesai
-
Komnas HAM Tegaskan Guru Besar UGM dan Dokter Residen Pelaku Pelecehan Harus Dihukum Lebih Berat!
-
Makna Gaun Pernikahan Mutiara Baswedan Rancangan Didit Hediprasetyo, Prabowo Spill Tak Dibayar
-
Film Jumbo Dipuji Anies Baswedan, Benih Lahirnya Studio Ghibli Tanah Air
-
Intip Baju Pernikahan Anak Anies Baswedan, Dirancang Khusus oleh Didit Hediprasetyo Anak Prabowo
Tag
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
Terkini
-
Warganet Ngeluh Tarif Parkir Rp60 Ribu di Tanah Abang, Kadishub DKI Minta Gunakan Parkiran Resmi
-
Dishub DKI Sebut Penumpang Arus Balik di Jakarta Naik 129 Persen, Pendatang Baru Membludak?
-
Dishub DKI: Rute Transjabodetabek Bakal Ditambah dari Pusat Kota Tangerang dan Tangsel
-
Pencurian Besi JPO Daan Mogot Bikin Warga Resah, Nyebrang Jalan Mirip 'Ninja Warrior'
-
Direksi Titipan Biang Kerok? Pramono Anung akan Bongkar Habis Manajemen Bobrok Bank DKI