SuaraJakarta.id - Masjid Agung Al Azhar akan menggelar Salat Idul Adha 2022 pada Minggu (10/7) lusa. Kapasitas tempat ibadah itu dapat menampung 12 ribu jamaah.
"Kita akan fungsikan lapangan bola, lapangan basket dan juga tempat parkir untuk pelaksanaan Shalat Idul Adha," ungkap Kepala Kantor Masjid Agung Al Azhar, H Iding, Jumat (8/7/2022).
Sampai saat ini, pengurus Masjid Agung Al Azhar tengah mempersiapkan dan merapikan lokasi yang nanti akan ditempati para jamaah untuk Salat Idul Adha.
Pihak Masjid Agung Al Azhar juga menerapkan protokol kesehatan dengan ketat mulai dari pengecekan suhu tubuh.
Pengurus juga mengimbau para jamaah untuk sudah berwudhu dari rumah masing-masing dan membawa peralatan ibadah sendiri.
"Kami dari dulu tidak pernah lengah dengan yang namanya protokol kesehatan," ucap dia.
Pada tahun ini dengan diperbolehkan kembali beribadah di masjid, maka pengurus Masjid Agung Al Azhar memang tidak memberi jarak terhadap saf-saf jamaah seperti sebelumnya.
Pada kesempatan ini, Iding menginformasikan bahwa yang akan menjadi khotib adalah mantan Menteri agama, yakni Lukman Hakim Saifuddin dan yang akan memimpin Imam Shalat Idul Adha yaitu Agus Nurqowim.
Adapun tema yang akan diangkat pada tahun ini adalah "Manusiakan Manusia serta Menjaga Kemaslahatan dan Kesepakatan Bersama" yang nantinya akan dibawakan dalam menggunakan Bahasa Arab.
Baca Juga: Jelang Idul Adha 2022 Arus Lalu Lintas di Kawasan Puncak Masih Normal
Pelaksanaan Salat Idul Adha di Masjid Agung Al Azhar akan dimulai sejak pukul 07.00 WIB.
Berita Terkait
-
Presiden Jokowi Sumbang Sapi Kurban untuk Papua Barat, Bobotnya Capai 1,40 Ton
-
Catat! Ini Cara Sembelih Hewan Kurban Saat Wabah PMK Agar Tetap Aman
-
Cegah Penyebaran Covid-19, Polda Metro Imbau Masyarakat Tidak Takbiran Keliling
-
Daftar Lokasi Salat Idul Adha 2022 Muhammadiyah di Kabupaten dan Kota Tangerang Serta Tangsel, Sabtu 9 Juli
-
Muhammadiyah Gelar Salat Idul Adha Besok, Ini 19 Titik Lokasinya di DKI Jakarta
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Sepatu Adidas Terbaik 2025: Ikonik, Wajib Dimiliki
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 22 Juli: Klaim Skin Evo dan Bundle Squid Game
- Rp6 Juta Dapat Motor BeAT Bekas Tahun Berapa? Ini Rekomendasinya!
- 47 Kode Redeem FF Terbaru 22 Juli: Ada Skin SG, Reward Squid Game, dan Diamond
Pilihan
-
Head to Head Timnas Indonesia U-23 vs Thailand: Misi Lanjutkan Dominasi
-
Harga Emas Antam Terus Melorot, Hari Ini Rp 1.934.000 per Gram
-
Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
-
Ekslusif: Melihat dari Dekat Aksi Mohamed Salah dkk di Kai Tak Stadium Hong Kong
-
4 Rekomendasi Mobil Bekas 20 Jutaan, Aura Jadul dengan Kegagahan di Jalanan
Terkini
-
5 Rekomendasi Parfum Jadul di Bawah Rp50 Ribu yang Tak Lekang oleh Waktu
-
13 Kode Redeem FF Terbaru 25 Juli 2025, Waktu Terbatas untuk Klaim Skin M1887 Gratis
-
Anda Punya Masalah Nyeri Gigi? Ini Saran Dokter
-
DPR Dukung Akselerasi Hilirisasi Mineral dan Batubara demi Ekonomi Berkelanjutan
-
Harga HP Samsung Terbaru 2025