SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya mengimbau masyarakat tidak melaksanakan kegiatan takbiran keliling di malam Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah. Imbauan ini disampaikan untuk meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19.
"Dalam situasi saat ini, masih pandemi, memang kami diharapkan masyarakat tidak melakukan banyak perkumpulan-perkumpulan seperti pada saat malam takbir," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan kepada wartawan, Jumat (8/7/2022).
Selain itu, imbauan ini juga disampaikan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Zulpan menyebut Polda Metro Jaya juga telah menyiapkan pengamanan di malam dan Hari Raya Idul Adha.
"Sebagai penanggung jawab keamanan Ibu Kota, kami akan melakukan pengamanan dalam setiap kegiatan keagamaan ini," ujarnya.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Kaji Wacana Uji Emisi Jadi Syarat Perpanjang STNK
Hari Raya Idul Adha 1443 diketahui jatuh pada Minggu, 10 Juli 2022. Hal ini diputuskan berdasar sidang isbat yang dilakukan Kementerian Agama atau Kemenag.
Namun, beberapa umat muslim di Indonesia ada juga yang merayakan Hari Raya Idul Adha pada Sabtu, 9 Juli 2022. Salah satunya Muhammadiyah.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Infinix Harga Sejutaan Terbaik 2025, Layar Besar Performa Gahar
-
Erick Thohir Semringah Lihat Daftar Pemain Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang
-
Kuota 11 Pemain Asing Liga 1: Klub Berprestasi atau Malah Babak-belur?
-
Besok Demo Besar Ojol, 500 Ribu Pengemudi Matikan Aplikasi
-
Alasan PPATK Blokir Rekening Masyarakat Sejak Kemarin
Terkini
-
Cepat Klaim! Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Ahad
-
Akhir Pekan Hoki, Link DANA Kaget Terbaru Siap Diburu, Jangan Sampai Kuota Habis
-
Bupati Dhito dan Gubernur DKI Jakarta Kerjasama untuk Menekan Kemiskinan
-
Pengacara Pelaku Pelecehan Layangkan Somasi, SMK Waskito Serahkan Proses Hukum ke Polisi
-
Jangan Telat! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Momen Jumat Berkah