SuaraJakarta.id - Wartawan Raja Ampat Pos, Firdaus Parlindungan Pangaribuan (45) tewas bersimbah darah usai menjadi korban penganiayaan di Jalan Mayjen Sutoyo, Kramat Jati Jakarta Timur, pada Selasa (19/7/2022).
Kakak korban, Elida Tiyurma Pangaribuan (50) mengatakan, penganiayaan itu dilakukan oleh sejumlah remaja yang tidak terima ditegur korban ketika kencing di depan kediaman Firdaus.
Elida juga mengatakan, saat kencing sembarangan, pelaku diduga dalam pengaruh alkohol. Di sekitar kawasan tersebut memang banyak warung yang menjual minuman keras (miras).
"Dia (pelaku) kencing sembarangan, dilarang sama adik saya ngeyel. Nah adik saya gak tahu kalau dia (pelaku) sudah minum," tutur Elida kepada Suara.com, di lokasi, Senin (25/7/2022).
Baca Juga: Wartawan Raja Ampat Pos Tewas Dikeroyok di Kramat Jati, Pelaku Diduga Ayah dan Anak
Tidak terima atas teguran itu, remaja itu malah mengamuk dan mengancam Firdaus karena dianggap melakukan tindakan yang tidak membuatnya senang.
Tak berselang lama, pelaku kembali ke lokasi. Namun kali ini bersama empat orang lainnya. Satu diantaranya ayahnya sendiri.
"Mereka datang itu berlima, bawa balok semuanya," ungkap Elinda.
Semula mereka berbicara baik-baik. Saat itu korban berada di tengah dengan dikelilingi para pelaku.
Tanpa basa-basi, satu di antara pelaku mengayunkan balok yang telah dipersiapkan ke arah kepala korban.
"Gimana mau ngelawan, dia dipukul duluan di kepala belakang," kata Elinda.
Berita Terkait
-
Komdigi soal Wartawan Asing Izin Polisi untuk Liputan di Indonesia: Hanya Pendataan
-
Bukan Sekali, Dokter dan Istri Diduga Berulang Kali Aniaya ART, Polisi Dalami Motif Kejiwaan
-
Rekam Jejak Brigadir AK di Polri, Dipecat Usai Tewaskan Bayi 2 Bulan Hasil Hubungan Luar Nikah!
-
Disekap di Kamar Kos, Bocah di Penjaringan Jakut Babak Belur Dianiaya Pacar Ibunya
-
Misteri Kematian Jurnalis di Hotel: Sopir Ambulans Ungkap Fakta Mengejutkan!
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu