SuaraJakarta.id - Dua orang mengalami luka bakar akibat ledakan di sebuah ruko yang sedang dilakukan renovasi di Jalan KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Sabtu (1/10/2022) kemarin.
Peristiwa itu viral usai diunggah di sosial media. Salah satu akun Instagram yang mengunggahnya @updateinfojakarta.
Dalam video yang diunggahnya nampak ada dua orang yang megalami luka bakar. Bahkan satu di antaranya terkapar di lantai. Sementara seorang lainnya dalam keadaan duduk.
“Satu korban terlihat syok dengan luka bakar di beberapa bagian tubuh, sedangkan rekannya sudah terkapar lemas akibat mendaoat luka lebih parah,” tulis akun tersebut, dikutip Suara.com Minggu (2/10/2022).
Kejadian bermula saat kedua korban tengah melakukan renovasi ruko yang berada di lantai dua bangunan tersebut. Tiba-tiba saja ada suara ledakan yang disertai percikan api.
Ledakan itu diduga bersumber dari tabung kompresor yang digunakan untuk mengecat dinding ruangan ruko tersebut.
“Ledakan dengan percikan api diduga akibat dari tabung kompresor yang tengah digunakan untuk pengecatan dinding,” masih dalam akun tersebut.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Tanah Abang AKP Fiernando Ardiansyah mengatakan masih mendalami penyebab ledakan tersebut. Pihaknya juga kini sedang melakukan pemeriksaan terhadao saksi-saksi yang mengetahui insiden tersebut.
“Kita jelas sudah identifikasi, kita tunggu dulu, kalau sudah selesai saksi nanti kami informasikan,” kata Fiernando saat dikonfirmasi Minggu (2/10/2022).
Baca Juga: Niatnya Mau Dijual, Granat Meledak Lukai Tukang Rongsok di Jakarta
Ia memastikan dalam insiden ledakan ini tidak ada korban jiwa. Hanya saja, dua pekerja mengalami luka bakar akibat ledakan tersebut.
Berita Terkait
-
Apes, Dipakai Mudik Mobil Daihatsu Xenia Malah Rusak Kena Ledakan Balon Udara
-
Israel Perketat Keamanan Pasca Ledakan Bom Bus, Tepi Barat Ditutup Sebagian
-
Ledakan Guncang Beberapa Bus di Israel, Diduga Serangan Teror
-
Ledakan Dahsyat Guncang Pusat Perbelanjaan di Taiwan, 5 Tewas!
-
Ledakan Granat di Bar Prancis: 12 Orang Terluka, 2 Kritis
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Jakarta Bakal Dipenuhi CCTV! Rano Karno: Anggaran Rp380 Miliar Siap Digelontorkan
-
Gubernur Pramono Anung Ingin Rebranding Bank DKI: Bisa Jadi Bank Betawi
-
Semanggi Tak Bercahaya Lagi, Pramono Geram Lampu Dicuri
-
Siap-siap Daftar! Pemprov DKI Buka Rekrutmen 1.652 PPSU, Ini Syaratnya
-
Acara Gowes Bareng Pramono Bakal Lintasi JLNT, Komunitas Pesepeda dan Pejalan Kaki Menolak