SuaraJakarta.id - Kecelakaan maut kembali terjadi di Tol Cipali. Dilaporkan satu orang meninggal dalam kecelakaan di Km 91.300 wilayah Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa (11/10/2022).
Berdasar informasi dari PJR Tol Cipali, kecelakaan itu melibatkan kendaraan minibus Suzuki XL7 nopol B-2234-KZE dan truk kontainer nopol A-9929-BB.
Peristiwa kecelakaan itu juga viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun media sosial @net2netnews.
Dalam video itu tampak bagian depan mobil Suzuki XL7 tersebut ringsek. Terlihat di lokasi kejadian cukup banyak pecahan bodi mobil yang tercecer di jalan Tol Cipali.
Baca Juga: Kecelakaan Maut Di Tol Kejapanan Arah Sidoarjo, Tiga Orang Tewas
Panit II Unit VIII Sat PJR Polda Jabar, Ipda Raden Nugraha dalam laporannya menyebutkan kronologi kecelakaan.
Berawal dari kendaraan Suzuki XL7 yang dikemudikan Abdul Rahman (49), warga Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Jakarta menuju arah Cirebon.
Sesampai di KM 91.300 Tol Cipali, pengemudi tiba-tiba hilang kendali dan menabrak bagian truk kontainer yang ada di depannya.
Akibat kejadian itu, satu orang penumpang mobil minibus Suzuki XL7 meninggal dunia dan dua orang lainnya mengalami luka-luka.
Korban selanjutnya dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapat penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Tol Pekanbaru-Dumai, Dua Orang Tewas
Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan dibawa ke tempat penyimpanan barang bukti kecelakaan di jalur KM 92 jalur B Tol Cipali Subang.
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral
-
Bank DKI Didemo Depan Balai Kota Sampai Menginap, Pramono: Itu Wajar
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit