SuaraJakarta.id - Simpatisan Anies Baswedan memadati Balai Kota Jakarta pada Minggu (16/10/2022) hari ini. Mereka datang untuk mengucapkan terima kasih kepada Anies Baswedan yang sudah menuntaskan tugasnya selaku Gubernur DKI Jakarta.
Selain itu, mereka juga menyampaikan dukungan atas pencapresan Anies di 2024 nanti.
Pantauan jurnalis Suara.com di lokasi, berbagai elemen anggota relawan datang dengan membawa bendera dan spanduk. Namun saat Anies keluar dari Balai Kota menuju panggung yang ada di depan Balai Kota, bendera tersebut diminta pihak pengawalan untuk disimpan.
Tak hanya itu, keluarnya Anies Baswedan dari Balai Kota menuju panggung berjalan dramatis. Para relawan sibuk mengatur, melebih pihak keamanan.
Mereka sibuk membuat barikade, namun pentolan mereka berada di jalan yang telah dibarikade. Tak hanya itu, salah satu dari para relawan juga tidak henti-hentinya meneriakan 'Anies Presiden', diiringi dengan solawat.
“Anies presiden kita,” teriak relawan sembari sibuk tak karuan di tengah jalan yang telah dibarikade.
Anies akhirnya, keluar dari Bali Kota, saat pintu terbuka, relawan pun bersorak sorai menyambutnya. Jalur yang sudah dipersiapkan pun berubah, rencananya Anies masuk dari tangga yang berada di depan pelataran Balai Kota, namun saat naik, Anies melipir dari jalur yang berada dari kanan panggung.
Barikade yang sudah disiapkan sebelumnya, pun tiba-tiba merapat. Relawan bergerombol ingin bersalaman dengan Anies.
Tak ayal, panggung yang rencananya hanya ditempati para tamu undangan, dan awak media, kini juga dipenuhi oleh para relawan.
Baca Juga: Spanduk 80 Meter Membentang Di Silang Monas, Warga Ramai-ramai Tanda Tangan Terima Kasih Ke Anies
Anies juga sibuk mengajak warga untuk bersalaman. Tidak henti-hentinya tangan Anies mengulurkan tangan kepada warga dari atas panggung.
Diketahui, masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, berakhir pada hari ini, Minggu (16/10/2022).
Serangkaian acara dipersiapkan dalam rangka perpisahan dengan Anies. Rangkaian acara perpisahan digelar di Balai Kota Jakarta, kantor Anies Baswedan selama menjabat sebagai Gubernur.
Rangkaian acara juga nantinya direncanakan bakal dilakukan di beberapa tempat seperti, Patung Kuda, Thamrin, Kuningan, Ragunan, dan berakhir di kediaman Anies Baswedan di Lebak Bulus Jakarta Selatan.
Berita Terkait
-
Politisi PDIP: Dukungan Anak Abah dan Ahokers Untuk Pram-Rano Bikin Demokrasi Sejuk
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Pandji Nantikan Duet Anies dan Ahok di Pilpres 2029, Publik Sepakat: Kelar Tuh Fufufafa..
-
Pendidikan Mentereng Hasto Kristiyanto: Berani Bongkar Skenario Jokowi Jegal Anies
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati
-
Mas Dhito Minta Tim Relawan Paslon 02 Segera Lakukan Pembersihan APK
-
Pasca Serah Terima Jabatan dari Pjs Bupati, Mas Dhito Aktif Kembali Menjabat Bupati Kediri
-
Wanita 45 Tahun Aniaya Ibu Kandung di Palmerah, Diduga Gangguan Jiwa
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya