SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya mengungkap sosok pemilik sah lahan yang sempat menjadi rebutan dua organisasi masyarakat (Ormas) hingga terjadi bentrok di Jalan Terusan Rasuna Said, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Senin (17/10/2022).
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan, pemilik sah lahan tersebut ialah bernama Muhammad Ali Umar alias Haji Tambun.
"Selaku pemilik tanah seluas 14.000 meter persegi di Mampang Jaksel sekaligus pemilik Kafe Mako yang merupakan TKP," ujar Zulpan saat konferensi pers, Kamis (20/10/2022).
Kepemilikan sah lahan tersebut, kata Zulpan, sudah berdasarkan keputusan Mahkamah Agung (MA).
Baca Juga: Berkurang Satu, Polisi Tetapkan 43 Tersangka Kasus Bentrokan Dua Ormas di Mampang Jaksel
"Dengan mendasari putusan terhadap Mahkamah Agung, pada 2012, dengan putusan tersebut mengabulkan membatalkan HGB nomor 263," papar Zulpan.
Untuk diketahui, dua ormas terlibat bentrok karena urusan rebutan lahan parkir pada Senin (17/10/2022).
"Di mana diawali adanya konflik ataupun penguasaan lahan dari dua kelompok ini," ujar Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi kepada wartawan, Senin (17/10/2022).
Sebanyak tiga orang dilaporkan mengalami luka-luka imbas kejadian tersebut. Bentrokan itu terjadi sekitar pukul 19.00 WIB di Jalan Terusan Rasuna Said, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Selain itu, sebanyak 43 orang ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka terkait aksi bentrok dua ormas tersebut.
Baca Juga: 44 Orang Jadi Tersangka Kasus Bentrok Dua Ormas di Mampang Prapatan
"Dalam kasus ini penyidik telah menangkap dan menetapkan para pelaku tersangka 43 orang," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan saat konferensi pers, Kamis (20/10/2022).
Berita Terkait
-
Ingat Lagi Momen Romantis Baim Wong Lamar Paula Verhoeven, Kini Nangis Beberkan Alasan Gugat Cerai
-
Beraksi di Moch Kahfi hingga Mampang, Tiga Pelaku Pencurian Mobil Akhirnya Ditangkap
-
BRI Insurance Kirim Bantuan ke Mampang Prapatan, Bersinergi Hadapi Stunting
-
Relokasi ke Rusun Jagakarsa, Warga Bantaran Kali Mampang: Jangan Sampai Menyulitkan!
-
Pro Kontra Relokasi Kali Mampang, Warga: Kami Sudah Puluhan Tahun di Sini!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati
-
Mas Dhito Minta Tim Relawan Paslon 02 Segera Lakukan Pembersihan APK