SuaraJakarta.id - Layanan ibadah di Jakarta Islamic Centre (JIC), Koja, Jakarta Utara dipastikan tetap berjalan seperti biasa. Pengelola masih akan menggelar salat Jumat pada hari ini, Jumat (21/10/2022), meski terjadi kebakaran pada bagian kubah masjid.
Kepala Sekretariat JIC, Zulkifli Said mengatakan, karena ruangan utama masjid masih belum dirapikan, kegiatan salat berjamaah sementara waktu dipindah ke Convention Hall JIC.
Ia memastikan, seluruh kegiatan layanan ibadah di JIC tidak terganggu pasca terjadinya kebakaran. Seluruh aktivitas tetap berjalan seperti biasa meski bagian utama masjid belum bisa digunakan kembali.
"Kegiatan keagamaan yang dilaksanakan oleh masyarakat tetap dapat dilaksanakan seperti biasa. Hanya lokasi salat yang dipindah ke Convention hall," ujar Zulkifli kepada wartawan, Jumat (21/10/2022).
Ia menyebut, kapasitas ruang Convention Hall JIC diperkirakan mampu menampung jamaah hingga 1.500 orang. Kegiatan salat berjamaah di lokasi tersebut pun sudah dilaksanakan sejak kemarin.
"Sedangkan kegiatan keumatan lainnya dan kegiatan sosial tetap berjalan biasa tak terdampak," imbuhnya.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan pihaknya akan melakukan renovasi terhadap Jakarta Islamic Centre, Koja, Jakarta Utara. Hal ini dilakukan setelah kubah masjid ini terbakar kemarin.
Heru mengatakan, rencana renovasi ini masih dalam pembahasan pihaknya. Mulai dari perencanaan hingga penambahan anggaran saat ini sedang dipertimbangkan.
"Sedang dibahas. Tadi saya baru rapat kan masih ada kelanjutan perbaikan, mungkin kita liat apakah perlu ada pembahasan tambahan anggaran dan lain-lain nanti kita lihat," ujar Heru di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (20/10/2022).
Baca Juga: Pj Gubernur DKI Sebut Kebakaran Kubah Masjid JIC Gegara Kelalaian Pekerja Bangunan
Ia menyebut pembahasan soal rencana ini sudah dilakukan kemarin sore dengan Asisten Pembangunan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta. Masih dibahas juga mengenai sumber dananya akan menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI atau tidak.
Namun, Heru sendiri menginstruksikan agar JIC segera diperbaiki.
"Kita lihat. Yang penting harus bisa diperbaiki," pungkasnya.
Sebelumnya, Kubah Masjid Raya Jakarta Islamic Center, Koja, Jakarta Utara hangus terbakar pada Rabu (19/10/2022). Adapun insiden ini terjadi sekira pukul 15.10 WIB.
Pantauan Suara.com di lokasi, asap hitam yang mengumpal membumbung tinggi keudara. Para warga yang melintas pun sibuk mengabadikan momen tersebut dengan kamera ponselnya.
Kemacetan tidak dapat terhindarkan karena warga berhenti semaunya. Sementara itu, pihak pemadam tiba di lokasi dan langsung berjibaku menjinakan si jago merah.
Sementara itu, menurut warga sekitar Ami mengatakan, api bermula terlihat kecil disekitar tiang kubah, namun sudah ada asap.
"Tadi saya pas markir. Api masih keliatan kecil," katanya kepada Suara.com, Rabu (19/10/2022).
Ami juga mengatakan di dalam bangunan saat itu memang sedang ada proyek renovasi. Namun ia tidak mengetahui renovasi apa yang tengah dilakukan.
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!
-
Persija Kembali Gagal Mainkan Laga Kandang di Jakarta, Bakal Jamu Persik Kediri di Pakasansari
-
Pramono Anung dan Keluarga akan Mencoblos di TPS 046 Cipete Selatan
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai