SuaraJakarta.id - Sebuah pohon besar yang berada di halaman Balai Kota DKI Jakarta tiba-tiba tumbang pada Kamis (10/11/2022). Pohon tumbang itu menimpa seorang petugas polisi. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.
Pantauan Suara.com sekitar 16.40 WIB, terdengar suara dentuman keras dari arah halaman Balai Kota DKI. Dentuman itu membuat sejumlah orang berlari melihat ke sumber suara.
"Mendadak saja tiba-tiba ada suara kencang, ternyata pohon tumbang. Saya kira awalnya petir," kata Dheny, seorang jurnalis yang sedang berada di lokasi.
Di lokasi, terlihat pohon besar dekat gerbang masuk ambruk ke halaman Balai Kota. Tepat di bawahnya terparkir sekitar puluhan kendaraan roda dua.
Baca Juga: Tuntut Naik Upah, Buruh: Ini Baru Awalan, Kita Bakal Gelar Aksi yang Lebih Besar di Balai Kota DKI
Salah seorang petugas keamanan mengatakan hujan disertai angin kencang mendadak melanda kawasan Balai Kota. Tak lama, pohon itu langsung ambruk menimpa motor-motor di bawahnya.
"Tiba-tiba hujan terus pohonnya ambruk menimpa motor," kata seorang petugas yang tak mau disebutkan namanya tersebut.
Terlihat juga satu orang petugas kepolisian berseragam hitam digotong oleh beberapa rekannya. Ambulans yang terparkir di Balai Kota langsung dioperasikan untuk membawa korban.
Selain itu, terlihat dua orang petugas kepolisian dipapah sambil berjalan oleh rekannya.
Petugas tadu menyebut selama ini memang halaman Balai Kota tak dipakai untuk parkir kendaraan. Namun, hari ini puluhan personel kepolisian disiagakan untuk pengamanan unjuk rasa tadi siang.
Baca Juga: Minta UMP DKI 2023 Naik 13 Persen, Buruh Bakal Demo di Depan Kantor Heru Budi Besok
"Biasanya gak dipakai buat parkir, tapi karena lagi pengamanan demo jadi banyak polisi," tuturnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Balai Kota mengenai kejadian tersebut.
Berita Terkait
-
Ribuan Sopir Mikrotrans Geruduk Balai Kota Jakarta, Bongkar Kongkalikong Direksi Transjakarta dan Komisi B DPRD DKI
-
Nostalgia Masa-masa Pilkada DKI, AHY Bantah Ingin Maju Nyagub Lagi
-
Hari Pertama Kampanye Pemilu, Partai Buruh Geruduk Kantor Heru Budi: Minta UMP 2024 Naik 15 Persen
-
Kumpulkan Camat dan Lurah se-DKI, Heru Budi Klaim Tak Berkaitan Perangkat Desa Dukung Gibran
-
Demo soal UMP 2024 Ricuh! Heru Budi Ogah Nongol, Pagar Balai Kota DKI Dirusak Massa Buruh
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual