SuaraJakarta.id - Seorang Mahasiswa Universitas Mercu Buana, Raditya Bilal Adhitama (18), menjadi korban pencurian motor di Jalan Raya Meruya Selatan Rt 9/1 nomor 4, Kembangan Jakarta Barat, pada Rabu (30/12/2022) kemarin.
Bilal mengatakan, kejadian bermula ketika ia kembali ke indekosnya pada pukul 21.00 WIB, seusai kegiatan perkuliahan.
Bilal yang merupakan mahasiswa Fakultas Teknik ini kemudian memarkirkan kendaraan di pelataran indekos tersebut.
Keesokan harinya, saat pagi hari sekita pukul 08.00 WIB, Bilal masih melihat motornya berada di pelataran indekos tersebut.
“Jam 8 pagi gue lihat masih ada itu motor. Nah gue turun (dari kamar kos) sekitar jam 13.00, gue mau beli makan tapi motor gue udah enggak ada,” kata Bilal, saat dikonfirmasi awak media, Jumat (2/12/2022).
Bilal mengaku Vespa Sprint I-get miliknya sudah dilengkapi immobilizer atau sistem anti maling, namun tetap saja, maling tersebut berhasil menggondol motor miliknya.
“Ada (immobilizer). Cuma ni maling pintar,” ungkapnya.
Setelah motor vespanya keluaran tahun 2021 raib, ia mengalami kerugian Rp46 juta.
Bilal belum melaporkan kejadian kehilangan ini kepada polisi, lantaran ia sudah mengiklaskan kehilangan tersebut. Namun, kemarin ada petugas kepolisian yang mengecek tempat kejadian perkara (TKP) kehilangan motornya dan meminta ia membuat laporan.
Baca Juga: Maling Motor Berkostum Badut Beraksi Di Kebayoran Baru, Untungnya Ketahuan Warga
“Sebenernya gak mau saya buat laporan. Tapi kemarin ada polisi yang datang minta saya untuk buat laporan. Rencananya besok mau buat laporan,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Bawa DNA Vespa, Harga Lebih Murah dari Yamaha NMAX: Pesona Motor Retro Bernuansa Cafe Racer
-
Harga Setara Vespa Sprint, Performa Motor Listrik Ini Jauh Ungguli Xmax
-
Lebih Murah dari BeAT: Motor Listrik Uwinfly Ini Tawarkan Tampang Mirip Vespa
-
Punya DNA Vespa Primavera, Tenaga Lebih Gede dari Stylo: Intip Pesona Motor Retro Honda Terbaru
-
Motor Indah Kalalo Dibawa Kabur Sopir Baru, Sebar Foto Pelaku Biar Ditemukan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu