SuaraJakarta.id - Rumah mewah dan kokoh yang berada Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur (Jaktim) viral di media sosial (medsos). Lantaran rumah berlantai dua tersebut tak terurus hingga ditumbuhi semak belukar.
Rumah mewah itu dihuni oleh Eny seorang perempuan yang diduga berusia sekitar 60 tahun. Eny yang disebut warga mengalami depresi tinggal di kediamannya bersama anaknya Tiko (23).
Berdasarkan pantauan Suara.com pada Senin (2/1/2023) rumah Eny memiliki ukuran yang cukup besar. Terdiri dari garasi, dapur, ruang tengah yang megah hingga memiliki lebih dari tiga kamar.
Sedangkan di ruang tengah terdapat tangga dengan bentuk melingkar menuju ke lantai dua dan sejumlah ruangan. Lantai rumah terbuat dari marmer putih yang kekinian sudah menghitam akibat tak pernah dibersihkan.
Baca Juga: Viral Belasan Tahun Rumah Mewah Eny Ditumbuhi Semak Belukar, Akhirnya Dibersihkan Warga dan Youtuber
Bagian dalam memiliki cat berwarna putih yang juga menghitam akibat debu. Langit-langit rumah tampak dipenuhi sarang labah-labah.
Ruang tengah hampir tampak kosong, hanya satu buah meja yang usang. Sementara di lantai dua juga terdapat sejumlah ruangan. Kondisi dalam rumah cukup gelap karena listrik yang sudah diputus sejak belasan tahun silam.
Di belakang rumah terdapat halaman yang dihiasi kolam ikan yang sudah tidak kering. Sementara garasi dialihfungsikan menjadi dapur. Di ruangan ini terdapat tungku untuk Eny memasak.
Sementara bagian luar rumah dicat dengan warna krem. Tampak juga terlihat balkon. Sebelum dirapikan di halaman ditumbuhi semak belukar, hingga menjalar ke pagar rumah yang terbuat dari beton dan besi.
Ketua RT setempat, Noves Haristedja mengatakan, rumah Eny sudah terbengkalai sekitar 2012 lalu.
Baca Juga: Lama Hidup Menyindiri di Rumah Mewah Tak Terurus, Sang Anak Harap Ibu Eny Segera Pulih
"Kalau enggak salah sudah sejak 2011 atau 2012 sudah kayak tak terurus," kata Noves saat ditemui Suara.com.
Berita Terkait
-
Potret Salat Idul Fitri di Depan Gereja Koinoia Jatinegara
-
Komplotan Begal Berpistol Berkeliaran di Jatinegara, Raja Tega sampai Bikin Korbannya Cium Aspal!
-
Gurita Bisnis Jennifer Ipel, Santai Biarkan Rumah Mewah Terbengkalai bak di Tengah Hutan
-
Awas Macet! Penumpang Kereta Api Jarak Jauh dari Gambir Bisa Berangkat di Jatinegara
-
Ngaku Polisi, Empat Pelaku Penculikan Pria di Jatinegara Minta Tebusan Rp2 Miliar ke Istri Korban
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
Terkini
-
Blok M Jadi Ibu Kota ASEAN? Gubernur Renovasi Besar-Besaran Taman Ini
-
Polisi Jaga Ketat Laga Persija vs Persebaya di SUGBK: Penonton Dilarang Bawa Petasan hingga Miras
-
Banyak Kejanggalan, Keluarga Mahasiswa UKI yang Tewas Dikeroyok Minta Polda Metro Jaya Turun Tangan
-
Kebocoran Dana Bank DKI, Politisi PSI Desak BPK dan OJK Turun Tangan Lakukan Audit
-
Gubernur Pramono Singgung Performa Inkonsisten Rizky Ridho di Persija: Di Timnas Mainnya Bagus