SuaraJakarta.id - Polisi mengamankan seorang pria diduga pedofil setelah sempat diamuk warga di Tebet, Jakarta Selatan, yang kesal dengan kelakuan pelaku, Rabu (11/1/2023) malam sekitar pukul 21.30 WIB.
"Pelaku diserahkan ke Polsek Tebet lalu ditangani unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Selatan," kata Kapolsek Tebet Kompol Chytia Intania saat dihubungi wartawan, Kamis (12/1/2023).
Chytia menjelaskan, pria tersebut beraksi seorang diri. Namun demikian, ia belum bisa merinci lantaran pelaku sudah diserahkan ke unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Selatan.
Dia menambahkan warga awalnya memergoki perbuatan pelaku terhadap korban. Lantas melakukan penangkapan dan menyerahkan ke Polsek Tebet untuk diproses lebih lanjut.
Salah satu warga setempat bernama Naya menambahkan, pelaku diketahui berusia sekitar 40 tahunan dan korban berusia 13 tahun.
"Saat itu pelaku masih ngumpet lalu ditarik, didorong, dan digebukin sama warga langsung dimasukin ke mobil polisi," ujar Naya.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram @merekamjakarta, pelaku yang ditangkap sempat dihajar massa.
"Informasi yang diterima Merekam Jakarta, pria tersebut merupakan pelaku pedofil," tulis @merekamjakarta dalam keterangannya.
"Warga yang kesal sempat memberikan 'salam olahraga' ke pelaku. Tak hanya itu, wajah pelaku sempat dipeperin kotoran kucing."
Baca Juga: Pelaku Paedofil yang Berkeliaran di Manggarai Punya Anak-Istri, Korbannya Diduga ABG Usia 13 Tahun
Pelaku sempat diamankan di pos Rukun Warga (RW) setempat untuk menghindari amukan massa sebelum akhirnya diamankan kepolisian setempat.
Berita Terkait
-
Sejumlah Tiang Listrik di Tebet Miring, Warga Khawatir Roboh Diterpa Angin Kencang
-
Tipu Lowongan Kerja Transjakarta, Pria 51 Tahun Raup Rp40 Juta dari 18 Korban
-
'Mereka Mengaku Polisi', Bagaimana Pekerja di Tebet Dikeroyok dan Diancam Tembak?
-
Video Aksi Koboi di Tebet, Pulang Kerja Dihadang dan Diancam Tembak
-
Awalnya Kasihan, Penuturan Ibu Penjual Risol Ini Mendadak Bikin Iri Netizen
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Purbaya Desak Prabowo Sahkan RUU Perampasan Aset, Benarkah?
-
10 Mobil Bensin Bekas yang Harganya Anjlok Parah Dihantam Mobil Listrik
-
Viral Dokter 84 Tahun Ini Naik Mikrolet dan Layani Warga Tak Mampu Bertarif Rp10 Ribu
-
5 Masalah Tersembunyi Wuling Air EV & BinguoEV Bekas, Jangan Sampai Salah Beli
-
Cek Fakta: Malaysia Sebut Pemerintahan Prabowo Seperti Penindasan Pemimpin Yahudi, Benarkah?