SuaraJakarta.id - Sebuah kantor importir di komplek Ruko, Jalan Taman Aries, Meruya Utara, Kembangan Jakarta Barat terbakar pada Senin (12/6/2023).
Seorang karyawan, Indra menuturkan peristiwa tersebut terjadi sekira jam 14.40 WIB. Saat itu, ia bersama sejumlah karyawan lainnya sedang bekerja seperti biasa di lantai dua.
Indra mengatakan, asap pertama kali terlihat dari ruang pimpinan yang kebetulan masih satu lantai dengan tempat para karyawan bekerja.
"Saya lagi duduk-duduk, kemudian lihat asap dari ruang pimpinan. Asapnya dari AC, kayanya korsleting," kata Indra saat ditemui Suara.com di lokasi, Senin.
Baca Juga: Lagi Bersihkan Puing, Warga Kaget Temukan Mayat Mengenaskan Korban Kebakaran di Pademangan
Indra yang mengetahui kebakaran tersebut akibat korsleting listrik pun langsung bergegas menurunkan MCB yang berada di lantai 3 dan 1.
Tak lupa, ia mengevakuasi rekan kantornya untuk meninggalkan ruangan.
Usai mengevakuasi karyawan dan mematikan MCB, Indra kemudian berupaya memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan (apar). Namun upayanya tidak jua berhasil lantaran asap hitam yang sudah terlalu pekat.
"Itu pas saya naik lagi bawa apar tapi udah gelap, kondisinya udah asap sudah benar-benar hitam. Mau masuk sakit mata," jelasnya.
Beruntung saat itu, petugas pemadam langsung tiba di lokasi, sehingga kebakaran tak sampai meluas ke gedung lainnya. Api dapat dipadamkan sekira pukul 15.30 WIB.
Baca Juga: Kebakaran Rumah di Sukajadi Pekanbaru, Tiga Orang Meninggal Dunia
Dalam peristiwa ini, Indra mengaku tidak ada korban luka maupun jiwa, karena saat peristiwa ini berlangsung, seluruh karyawan dapat mengevakuasi diri.
Berita Terkait
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu