SuaraJakarta.id - Sopir angkutan umum atau angkot di Kota Tangerang Junaidi (31) harus berurusan dengan hukum. Ia diringkus Polres Tangerang Selatan (Tangsel) usai kedapatan membeli narkoba jenis sabu.
Junaidi mengakui membeli barang haram itu. Peristiwa itu terjadi pada April 2023 lalu.
Ia membeli sabu tersebut di Jalan Gaga perbatasan Ciledug dengan Pondok Aren Kota Tangerang Selatan.
"Ditangkap sama polisi di jalan habis beli sabu," kata Junaidi, Rabu (9/8/2023).
Baca Juga: IDI Tangerang Akui Dokter yang Dipolisikan Pasien soal Pelecehan Anggotanya, Dukung Proses Hukum
Junaidi menerangkan, saat itu dia beli sabu sebanya 0,3 gram pada momen Lebaran dengan nominal Rp 400 ribu.
"Biasanya beli Rp 100 ribu atau patungan sama teman. Ini pas Lebaran ada rejeki ya beli lah Rp 400 ribu," terang Junaidi.
Dia mengaku, sudah menjadi pengguna sabu sejak 2 tahun terakhir. Semula ditawari oleh temannya.
Setelah mendekam dipenjara selama 3 bulan di Polres Tangsel, berkas perkara Junaidi kemudian dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Tangerang Selatan (Tangsel).
Kini, Junaidi menjalani rehabilitasi setelah mendapat rekomendasi dari dokter. Kasusnya diselesaikan melalui restorative justice.
Hal itu diungkapkan Plh Kepala Kejari Tangsel Adyantana Meru Herlambang. Menurutnya, Junaidi harus menjalan rehabilitasi di balai rehabilitasi adhyaksa di Tangsel.
"Tersangka direkomendasikan dapat direhabilitasi rawat jalan intensif secara medis selama 3-6 bulan," ungkap Herlambang. (wivy hikmatullah)
Junaidi (31) saat prosesi restorative justice di Kejaksaan Negeri Tangsel, Rabu (9/8/2023).
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Kosambi Tangerang Mencekam, Warga Bakar Truk Tanah dan Bentrok dengan Polisi, Ini Penyebabnya
-
Ungkap Jaringan Narkoba Internasional, 207 Kg Sabu dan 90 Ribu Ekstasi Disita
-
Polisi Tetapkan Pengemudi Truk Kontainer Ugal-ugalan di Tangerang Jadi Tersangka
-
Pemobil Tiba-tiba Tertembak di Jalan Gading Golf Boulevard Tangerang, Peluru Tembus Pintu Mobil hingga Korban Luka-luka
-
Dorr! Pemobil di Tangerang Kena Peluru Nyasar, Tim Forensik Mabes Polri Turun Tangan
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah