SuaraJakarta.id - Wakil Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi menghimbau masyarakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Langkah ini dilakukan untuk mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).
"Pencegahan DBD itu tidak ada cara Iain kecuali menjaga kebersihan. Jika ada tempat yang berpotensi menjadi sarang jentik nyamuk tolong dibersihkan. Selain itu, penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) benar-benar penting dilakukan," tegas Dedy pada Senin, (21/8/2023).
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, dalam rentang Januari-Agustus 2023, tercatat ada 31 kasus DBD. Dari jumlah tersebut, beberapa diantaranya harus dirawat di rumah sakit. Sehingga, sudah selayaknya warga memperhatikan kebersihan lingkungan.
Misalnya, dengan menutup tempat yang biasa menampung. Di mana genangan air tersebut berpotensi menjadi tempat berkembangbiaknya nyamuk Aedes Aegypty.
Pada kesempatan terpisah, Plt Kadinkes Kota Bengkulu, Joni Haryadi Thabrani juga menghimbau untuk segera mendatangi fasilitas kesehatan, apabila mengalami gejala DBD seperti demam, badan lemas, ruam, nyeri Otot dan sendi serta Iainnya.
Sama seperti yang disampaikan Wakil Wali Kota Bengkulu, Joni juga mengimbau agar masyarakat menjaga kebersihan di lingkungaan sekitar rumah guna menghindari penyebaran wabah DBD.
"Seperti tidak menggantung baju dalam waktu lama, tidak menumpuk banyak sampah dan rajin menguras bak mandi agar tidak menjadi sarang nyamuk aedes aegypti. Terakhir kita juga bisa menaburkan bubuk abate di tempat penampungan bunga serta menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Meriahkan HUT Ke-78 RI, Pemkot Bengkulu Gelar Jalan Sehat
-
Berkat Helmi-Dedy 24.162 Warga Bengkulu Bisa Berobat Gratis
-
Masa Jabatan Segera Berakhir, Ini Harapan Helmi Hasan kepada Caretaker
-
Sekeluarga Meninggal Karena DBD Di Bengkulu, Kemenkes Turunkan Tim Khusus
-
HUT Ke-78 RI, Helmi Hasan Kampanyekan Bengkulu sebagai Kota Merah Putih
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya
-
Waspada Tanah Longsor Januari 2026, Ini Daftar Kecamatan Rawan di DKI Jakarta
-
Cek Fakta: Benarkah Video Mobil Tersambar Petir di Jalan Tol?