SuaraJakarta.id - Event bersepeda, Kediri Dholo KOM Challenge 2023 yang menjadi penentu East Java Trilogy melewati tempat-tempat ikonik di Kabupaten Kediri, Minggu, (24/9/2023).
Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana melalui Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Kediri Adi Suwignyo menyambut baik event Kediri Dholo KOM yang dinilai sangat mendukung sport tourism di Kabupaten Kediri.
Pada tahun ini, terdapat rute baru yang dilalui di mana para cyclist juga melewati Bandara Internasional Dhoho Kediri yang telah memasuki tahap penyelesaian.
"Dengan rute baru ini sekaligus mengenalkan kepada publik khususnya para atlet pesepeda bahwa Kediri telah memiliki bandara," katanya usai memberangkatkan peserta Kediri Dholo KOM Challenge 2023.
Baca Juga: Ratusan Pesepeda Ikuti Tour de Borobudur ke-23, Rute Solo-Candi Cetho Karanganyar
Kediri Dholo KOM diharapkan dapat menjadi event tahunan. Adanya bandara Kediri, pada event tahun berikutnya para peserta diharapkan lebih banyak karena tidak harus landing ke Surabaya melainkan langsung di Kediri.
"Informasi mas Azrul (founder main sepeda) peserta berasal dari 26 provinsi dan 5 negara," ungkapnya.
Start di Kantor Pemkab Kediri, lebih dari 400 cyclist melewati Monumen Simpang Lima Gumul, Bendungan Gerak Waru Turi, baru kemudian melewati bandara.
Sepanjang rute, para cyclist dapat menikmati keindahan alam Bumi Panjalu. Sebelum melanjutkan perjalanan dengan garis finish di kawasan Air Terjun Dholo para cyclist berhenti untuk beristirahat di Pendopo Panjalu Jayati.
Founder Mainsepeda Azrul Ananda berpesan kepada para peserta yang berburu Trilogy untuk tetap waspada dan berhati-hati. Sebab, begitu memasuki kawasan wisata Besuki akan menghadapi lintasan menanjak, kelok 9 dan tanjakan Gigi 1.
Baca Juga: Pemotor yang Senggol Rombongan Pesepeda Ternyata Oknum Prajurit TNI AL, Begini Nasibnya
"Setelah sampai finish peserta tidak usah khawatir, sebagai obat rasa lelah, disana nanti kita bisa melihat pemandangan indah kawasan air terjun Dholo beserta kuliner khas Kabupaten Kediri," ucapnya.
Dengan rute baru yang dilewati, selain mengenalkan bandara, para cyclist juga dapat mengenal tempat-tempat yang menjadi ikon Kabupaten Kediri. Terlebih peserta mayoritas berasal dari provinsi lain termasuk manca negara.
Menurut Adi Suwignyo, selain bersepeda, Kabupaten Kediri juga memiliki potensi sport tourism lain seperti panjat tebing termasuk sirkuit motorcross yang ada di lereng Kelud.
"Mas Dhito (sapaan akrab bupati) sangat mendukung olahraga di Kabupaten Kediri, apalagi saat ini dibangun Stadion baru yang lokasinya dekat dengan bandara," tuturnya.
Dibangunnya stadion yang lokasinya dekat bandara, serta potensi olahraga dan pariwisata yang dimiliki diharapkan Kabupaten Kediri menjadi tujuan baru bagi wisatawan termasuk penyelenggaran event olahraga.
Berita Terkait
-
Profil dan Pendidikan Hanindhito Himawan, Bupati Kediri Dulu saat Lahir Ditemani Anies Baswedan
-
Maarten Paes Tiba Duluan, Respon Kocak Netizen: Mampir Kediri Dulu, Makan Tahu Takwa
-
Tampil Menawan, 2 Anak Emas Luis Milla Ini Punya Kans Diboyong Shin Tae-yong?
-
Tanpa Proses Naturalisasi! Gol Indah Pemain Berdarah Manado Ini Jawab Kebutuhan Striker Timnas Indonesia
-
Jamu Persik Kediri, Bernardo Tavares Ungkap Misi Spesial Milik PSM Makassar
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan