SuaraJakarta.id - Sejumlah warga di pemukiman padat penduduk di Jakarta masih banyak yang belum memiliki tangki septik atau septic tank. Sehingga, warga membuang kotoran melalui pipa pembuangan yang dialirkan langsung ke selokan.
Salah satu warga yang belum memiliki septic tank ada di Jalan Daan Mogot, Gang Puskesmas, Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Istri wakil Ketua RT 01/02, Kedoya Utara, Sulistiowati, mengatakan dari sekian warganya hanya 4 rumah yang tidak memiliki septic tank. Dari keempat rumah tersebut, dirinya termasuk orang yang belum memiliki septic tank.
Sulis menuturkan selain keterbatasan lahan, dirinya tidak memiliki septic tank lantaran tidak memiliki biaya.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Septic Tank Meledak di Kuningan Jaksel, Satu Orang Tewas!
“Bikinnya kan pakai biaya,” kata Sulis saat ditemui Suara.com, di lokasi, Kamis (9/11/2023).
Sulis menuturkan, toilet di rumahnya langsung mengalir ke got. Sehingga saat hujan tiba, ia tidak bisa buang air besar di rumahnya.
“Kalau hujan, terus banjir gak bisa buang air besar. Paling numpang ke rumah mertua,” katanya.
Sementara itu, warga RT2/2, Kedoya Utara, Danial Lubalu, mengatakan jika rumahnya telah memiliki septic tank.
Namun ia risih dengan perilaku warga yang tidak memiliki septic tank, karena setiap kali ada undangan kerja bakti ia harus membersihkan kotoran manusia yang sudah tercampur lumpur.
Baca Juga: Berujung Ricuh, Warga Temanggung Tak Terima Pohonnya Ditebang saat Kerja Bakti
“Saya jadi males kalau dapat undangan kerja bakti, karena harus bersihin kotoran warga yang enggak punya septic tank,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Teror Pelemparan Kotoran Manusia di Pasar Asemka, Pedagang Resah Pelaku Belum Tertangkap
-
Janji Bangun Septic Tank Komunal saat Blusukan ke Tanah Abang, Pramono Anung: Kondisinya Sangat Prihatin
-
Mahasiswa KKN UIN Walisongo Gelar Aksi Bersih Desa di Desa Warungasem
-
Begini Teriakan Imam Musala Kedoya Utara Ditikam Saat Wudhu
-
Septic Tank BIO: Solusi Berkelanjutan untuk Pengolahan Limbah Industri yang Ramah Lingkungan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya