SuaraJakarta.id - Hujan yang mulai turun dalam beberapa pekan terakhir dimanfaatkan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kediri Eriani Annisa Hanindhito untuk mengajak kaum perempuan melakukan aksi tanam pohon.
Ajakan itu disuarakan Mbak Cicha, sapaan akrab istri bupati tersebut saat memimpin gerakan penghijauan di Sempadan Sungai Dermo, Desa Semanding, Kecamatan Pagu Kamis (7/12/2023).
Gerakan penghijauan diikuti berbagai elemen baik dari dari pemerintah daerah, TP PKK Kabupaten, Kecamatan dan desa, Pramuka, serta warga di sekitar.
Mbak Cicha menyebut, dampak dari pemanasan global sangat terasa beberapa bulan terakhir terutama menurunnya curah hujan hingga menyebabkan kekeringan.
Baca Juga: Mei 2024, Mas Dhito Targetkan Jembatan Jongbiru Bisa Dilewati
"Salah satu solusi untuk mengurangi pemanasan global ini melalui penghijauan lingkungan sekitar," katanya.
Menjaga kelestarian lingkungan dengan melakukan penghijauan menjadi kewajiban bersama. Melalui gerakan penghijauan, selain menjadikan lingkungan yang teduh juga dapat menjaga ketersediaan air tanah.
Mbak Cicha mengungkapkan, gerakan penghijauan yang dilakukan bersama berbagai elemen itu untuk memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI), bulan menanam nasional, sekaligus menyambut hari ibu.
Gerakan penghijauan yang dilakukan, lanjut dia, dipilih pada daerah sempadan dengan harapan dapat mengurangi erosi tanah di sekitar sungai saat musim penghujan.
"Melalui momentum ini saya juga mengajak semua masyarakat utamanya perempuan untuk melakukan gerakan cinta menanam dan memelihara pohon," ungkapnya.
Baca Juga: Bupati Kediri Tekankan Pentingnya Integritas dalam Pemerintahan
Gerakan yang dilakukan diharapkan dapat menjadi percontohan bagi masyarakat luas untuk bersama menjaga dan merawat lingkungan sekitar tetap lestari.
"Saya berharap dapat tercipta kesadaran dan komitmen bersama untuk merawat dan melestarikan lingkungan hidup bagi (masa depan) generasi mendatang," tandasnya.
Berita Terkait
-
Etika Menjaga Kelestarian Destinasi Alam
-
Profil dan Pendidikan Hanindhito Himawan, Bupati Kediri Dulu saat Lahir Ditemani Anies Baswedan
-
Menikmati Liburan Tenang dan Berkelanjutan: Ini 4 Rekomendasi Akomodasi Ramah Lingkungan di Lombok
-
Tren Fesyen Ramah Lingkungan, Yuk Perpanjang Umur Pakaianmu!
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan