SuaraJakarta.id - Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana bertemu dengan warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Wates di acara sedekah bumi Gerebeg Suro, Sabtu (27/7/2024) malam.
Melihat gunungan-gunungan hasil bumi yang telah diarak, Mas Dhito menyebut gunungan itu bisa ada karena hasil jerih para petani. Dia lantas meminta di antara peserta kirab yang berprofesi petani untuk mendekat.
"Saya mau tanya ada tidak petani yang usianya 35 tahun maju ke depan," pinta Mas Dhito.
Ikhsan, peserta kirab yang mengenakan kostum lebah oleh teman-temannya didorong supaya maju ke dekat bupati. Kepada Mas Dhito, Ikhsan yang berusia 35 tahun itu mengaku biasa bertani jagung.
Baca Juga: Mas Dhito Bareng Mbak Cicha Beli Empat Ekor Sapi Jumbo untuk Kurban
"Sejak SMP saya sudah mulai belajar ke sawah, " akunya.
Di hadapan Mas Dhito, Ikhsan menyebut hasil yang didapat dari usaha pertanian tidak bisa menentu. Dengan tantangan yang sering dihadapi, petani muda itu pun ditanya konsistensinya dalam bertani.
"Kira-kira mau terus bertani atau ganti pekerjaan yang lain?, " tanya Mas Dhito.
"Mau terus bertani," jawab Ikhsan spontan.
Mendengar jawaban itu, Mas Dhito lantas memberikan hadiah laptop untuk petani muda itu. Laptop yang diterima menurut pengakuan Iksan dapat dimanfaatkan untuk belajar anaknya yang sudah sekolah.
Baca Juga: Tarik Minat Petani Milenial, Mas Dhito Beri Bantuan 5 Drone
"Laptop bisa untuk anak sekolah," aku Iksan yang memiliki anak di bangku sekolah dasar.
Mas Dhito menerangkan, petani tersebut diberi hadiah karena konsisten bertani. Menurut dia, konsistensi untuk mau bertani bagi kalangan muda sangat diperlukan, terlebih saat ini sektor pertanian kekurangan generasi penerus.
"Konsistensi ini perlu dijaga," pesan Mas Dhito.
Melihat pentingnya menarik gairah anak muda untuk bertani, dalam kepemimpinannya, Mas Dhito kerap memberikan bantuan kepada petani. Bantuan yang diberikan diantaranya peralatan pertanian berteknologi untuk mengolah lahan baik itu traktor maupun drone untuk penyemprotan.
Berita Terkait
-
Profil dan Pendidikan Hanindhito Himawan, Bupati Kediri Dulu saat Lahir Ditemani Anies Baswedan
-
Adu Pendidikan Melody vs Raffi Ahmad, Siapa Lebih Cocok Jadi Ikon Petani Milenial?
-
Gaji Petani Milenial Kementan Bikin Ngiler! Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
Lowongan Kerja Petani Milenial 2024 Dibuka! Gaji hingga Rp 10 Juta Per Bulan
-
Apakah Petani Milenial Digaji? Nominal Menggiurkan Bisa Tembus Double Digit!
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan
-
Per Hari, Pemkab Kediri Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Bagikan PTSL di Dua Desa, Pemkab Kediri Sampaikan Tiga Pesan Berikut