SuaraJakarta.id - Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana menonton langsung kejuaraan sepakbola yang digelar di lapangan Desa Asmorobangun, Kecamatan Puncu.
Tak hanya menyaksikan pertandingan Persik di Liga 1 maupun Persedikab di Liga 3, Mas Dhito yang juga merupakan Dewan Pembina Persik Kediri dan Ketua Umum Persedikab itu terbukti mau menyaksikan liga tarkam.
Kedatangan Mas Dhito di liga tarkam Asmorobangun Cup itu merupakan wujud perhatiannya terhadap kemajuan olahraga di Kabupaten Kediri.
"Berangkat dari liga tarkam seperti ini, tidak menutup kemungkinan akan banyak bakat pesepakbola muda yang nantinya bisa menjadi pemain profesional," kata Mas Dhito usai menyaksikan jalannya pertandingan final Asmorobangun Cup, Minggu (28/7/2024).
Baca Juga: Siapkan SDM Pekerja yang Unggul, Mas Dhito Berikan Pelatihan Berbasis Kompetensi Pada Warganya
Kehadiran Mas Dhito dalam pertandingan final sore itu menjadi penyemangat bagi para pemain. Bahkan, secara spontan Mas Dhito juga memberikan tambahan hadiah bagi para pemenang pertandingan.
Perhatian Mas Dhito di bidang olahraga ini tak lepas dari keinginannya membangkitkan prestasi olahraga di Bumi Panjalu. Terlebih dalam kepemimpinannya, Pemerintah Kabupaten Kediri membangun Stadion Gelora Daha Jayati.
Seiring pembangunan stadion yang berlokasi di dekat Bandara Dhoho Kediri itu, dalam beberapa tahun terakhir Mas Dhito juga konsen memberikan beasiswa dan memulangkan para atlet-atlet yang sebelumnya memperkuat daerah lain.
"Saat ini kita juga fokus untuk pembangunan Stadion tahap kedua, harapannya stadion ini menjadi penyemangat bagi para atlet kita untuk menorehkan prestasi, " ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, pertandingan final Asmorobangun Cup antara PSG Gadungan melawan Panji Laras berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Panji Laras.
Baca Juga: Jenguk Anak Mas Dhito, Mensesneg Pratikno ke Kediri
Berita Terkait
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tanpa Ragnar, STY Masih Bisa Turunkan Trio Keturunan Belanda di Lini Depan Timnas?
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Gelar Ziarah dan Tabur Bunga, Pemkab Kediri Ajak Warga Teladani Sikap Kepahlawanan
-
Per Hari, Pemkab Kediri Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Bagikan PTSL di Dua Desa, Pemkab Kediri Sampaikan Tiga Pesan Berikut
-
Dua Pengeroyok Sopir Taksi Online di Tol Kebon Jeruk Ditangkap di Bekasi dan Jaktim
-
Polisi Tangkap Dua Pengeroyok Sopir Taksi Online di Tol Kebon Jeruk