SuaraJakarta.id - Sesosok jasad bayi ditemukan di sebuah lahan kosong yang terletak di Jalan Belah Kapal, RT 001 RW 014, Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, pada Minggu (16/3/2025) sore. Penemuan tersebut menggegerkan warga sekitar dan langsung ditangani oleh pihak kepolisian.
Menurut keterangan resmi dari Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi, penemuan jasad bayi berawal saat seorang saksi berinisial K (14) sedang bermain di area tersebut sekitar pukul 17.30 WIB.
Saksi, yang sedang berada di lokasi kejadian (TKP), melihat sebuah patok kayu dan juga gundukan tanah yang mencurigakan. Ia pun menggali gundukan tanah tersebut dengan menggunakan kayu.
“Karena penasaran, saksi menggalinya menggunakan kayu dan terkejut ternyata didalamnya terdapat mayat bayi berjenis kelamin laki-laki,” jelas Kombes Ade Ary seperti dimuat ANTARA
Baca Juga: Bos Persija Bersyukur Laga Lawan Persebaya dan Semen Padang Bisa Dihadiri Penonton
Saksi yang panik langsung meminta pertolongan kepada warga sekitar. Setelah itu, warga setempat segera menghubungi Polsek Cilincing untuk melaporkan penemuan tersebut.
"Usai menemukan jasad bayi tersebut, saksi meminta tolong warga sekitar. Selanjutnya warga menghubungi Polsek Cilincing," kata Ade Ary
Pihak kepolisian yang tiba di lokasi kemudian melakukan identifikasi awal terhadap jasad bayi yang ditemukan. Berdasarkan keterangan saksi, jasad bayi laki-laki tersebut ditemukan dengan dibungkus dengan sebuah kaos berwarna hitam.
Dia juga menambahkan untuk saat ini, kasus tersebut ditangani oleh Polsek Cilincing Polres Metro Jakarta Utara.
Kasus ini menjadi perhatian publik karena selain memprihatinkan, juga menyisakan banyak pertanyaan mengenai motif di balik pembuangan jasad bayi tersebut. Polisi pun terus menggali informasi dari saksi dan warga setempat guna mengungkap kasus tersebut.
Baca Juga: Pelatih Persija Doakan Rizky Ridho dan Ferarri Berikan Terbaik untuk Timnas Indonesia
Warga Tangkap Pencuri Motor di Koja
Masih dari Jakarta Utara, seorang pria berinisial AN (26) berhasil ditangkap warga saat mencoba mencuri sepeda motor di depan toko es krim di Jalan Cipeucang V, Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, pada Minggu pagi (16/3/2025). Pelaku kini sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Koja.
Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Koja, AKP Alex Chandra, mengonfirmasi kejadian tersebut dan menyatakan bahwa petugas segera mendatangi lokasi kejadian setelah menerima laporan dari Ketua RT setempat.
"Saat ini kami sedang melakukan pemeriksaan terhadap pelaku," ujar AKP Alex dalam keterangannya pada Senin (17/3/2025) seperti dimuat ANTARA
Peristiwa ini bermula saat korban, AS (26), seorang karyawan di toko es krim tersebut, tiba di tempat kerjanya pada pagi hari dan memarkir sepeda motor di depan toko.
Setelah memarkir sepeda motornya, korban kemudian memasuki toko dan memulai aktivitas kerjanya seperti biasa. Namun, saat korban hendak membuka pintu toko, ia mendapati motornya sudah berada di bawah kendali pelaku yang berusaha membawanya kabur.
Dengan sigap, korban berlari menuju pelaku dan mendorongnya dari atas motor. Akibatnya, korban dan pelaku terjatuh bersama motor di tengah jalan. Melihat kejadian tersebut, warga yang melintas segera berhenti untuk memberikan pertolongan. Beberapa warga langsung ikut bergumul dengan pelaku, yang pada akhirnya berhasil diamankan dan diserahkan kepada pihak kepolisian.
Setelah menerima laporan, pihak polisi segera tiba di lokasi dan membawa pelaku ke kantor polisi untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut.
AKP Alex mengungkapkan bahwa berdasarkan keterangan pelaku, ada empat orang yang terlibat dalam aksi pencurian tersebut. "Yang tiga orang lagi sedang kita lakukan pengejaran," ujarnya.
Berita Terkait
-
Drama di Pengadilan: Saksi Hotman Paris Beri Jawaban Identik, Razman Arif Nasution Curiga!
-
Koja Jakut Gempar! Pria Bertato Ditemukan Tewas Mengambang di Got
-
Drama Penangkapan 2 Pengedar Narkoba di Jakut, Berawal dari Transaksi Kecil Berakhir 1,7 Kg Sabu
-
Segini Kekayaan Ibrahim Palino, Ketua PN Jakut Polisikan Razman Nasution Cs
-
Gegara Bikin Gaduh di Sidang, Razman Nasution Dilaporkan PN Jakut ke Bareskrim Atas Perintah MA
Terpopuler
- Gubri Wahid Pusing Mikirin Defisit APBD: Omongan Syamsuar Terbukti, Sempat Diejek SF Hariyanto
- Fedi Nuril Takut Indonesia Kembali ke Masa Orde Baru, Reaksi Prabowo Terhadap Kritikan Jadi Bukti
- Terharu Ditranser Uang Raffi Ahmad, Nominal di Rekening Nunung Sebelumnya Tak Sampai Rp300 Ribu
- Denza N9 Meluncur Pekan Depan
- Colek Erick Thohir, 5 Pemain Keturunan Grade A Siap Dinaturalisasi Timnas Indonesia Setelah Maret 2025
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Isu Sri Mulyani Mundur dan Para Ekonom Pesimis jadi Biang Kerok?
-
IHSG 'Hancur Lebur' saat Bursa Saham Asia dan Wall Street Kompak Menguat
-
IHSG Mendadak Disuspend atau Trading Halt, Ini Penyebabnya
-
Sikap Lembek PSSI ke Patrick Kluivert: Timnas Unggul Harga Pasar tapi Tak Ditarget Bungkam Australia
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Naik Tinggi Hari Ini
Terkini
-
Mudik Lebaran, Berikut Tips Memilih Transportasi yang Nyaman dan Aman
-
BPBD DKI: Banjir Jakarta Meluas hingga 34 RT di Tiga Wilayah
-
29 RT di Jakarta Kembali Terendam Banjir, Ketinggian Air Capai 2,5 Meter
-
Hindari Calo, Penumpang Mudik Lebaran Diimbau Beli Tiket Bus Secara Daring
-
BPBD: 13 Pohon Tumbang di Jakarta, Dua Orang Jadi korban