SuaraJakarta.id - Ratusan pemudik mulai berdatangan dan meramaikan Terminal Penumpang Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Utara, pada Senin siang untuk berangkat mudik ke kampung halaman guna merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
Para penumpang tersebut dijadwalkan menaiki Kapal KM Nggapulu yang akan berangkat pukul 15.00 WIB dari Pelabuhan Tanjung Priok ke sejumlah wilayah di bagian barat Indonesia di Jakarta, Senin (24/3/2025) seperti dimuat ANTARA.
Kapal berkapasitas 2.000 penumpang ini akan berangkat menuju Pulau Sumatera dengan tujuan Kijang, Batam dan Belawan.
"Naik kapal lebih murah dan ini menjadi pilihan rutin setiap tahun saat mudik," kata seorang pemudik, Ari seperti dimuat ANTARA.
Baca Juga: Polisi Selidiki Remaja Bentrok di Jalan Kyai Tapa Jakarta Barat
Ia mengatakan dirinya berangkat bersama anak membawa sejumlah barang bawaan untuk menuju kampung halaman di Singkep Kepulauan Riau.
"Kami nanti turun di Pelabuhan Singkep, lalu melanjutkan perjalanan lagi ke rumah," kata dia.
Ia mengatakan sudah membeli tiket kapal sejak satu minggu yang lalu dan jika berangkat Senin ini maka diprediksi sampai pada Selasa (25/3) malam.
"Kalau naik pesawat harganya bisa lebih dari satu juta, jadi ini lebih hemat," kata dia.
Ia mengatakan saat pulang ke Jakarta nanti juga akan menggunakan kapal laut karena ada kepastian jadwal sampai dengan biaya lebih murah.
Baca Juga: Mimpi Sekolah Gratis di Jakarta Selangkah Lebih Dekat, Naskah Akademik Dikirim ke DPRD
"Nanti saya pesan tiket lagi setelah Lebaran," kata dia.
Berita Terkait
-
Balon Udara Liar Ancam Penerbangan Mudik Lebaran, AirNav Beri Peringatan Keras
-
Terbaru! Ini Harga Tiket Bus AKAP Jakarta-Lampung Jelang Mudik Lebaran 2025
-
Puncak Arus Mudik Lebaran Penumpang Pesawat Terjadi Hari Ini
-
Saldo DANA Gratis 26 Maret 2025, THR Dadakan untuk Biaya Mudik Lebaran
-
Wajib Dicatat Ortu, IDAI Bagikan 11 Jurus Jitu Cegah Anak Sakit Selama Mudik Lebaran
Terpopuler
- Mantan Kepala SMKN 2 Sewon Ditahan Kejari Bantul, Ini Daftar Kejahatannya
- Setampan Harley-Davidson, Semurah Honda Brio, Pesona Motor Cruiser Ini Bikin Kepincut
- 49 HP Xiaomi yang Siap Kantongi HyperOS 3, Meluncur Kapan?
- Harga Tiket Jakarta-Pontianak Melonjak Gila-gilaan Jelang Lebaran 2025! Janji Pemerintah Mana?
- Profil dan Karier Hery Gunadi, Dirut BRI yang Baru
Pilihan
-
Kronologi Kecelakaan Maut KA Batara Kresna vs Daihatsu Sigra di Sukoharjo
-
5 Bukti Yang Gwan Sik Ayah yang Baik di When Life Gives You Tangerines
-
KA Batara Kresna vs Mobil di Sukoharjo, 4 Orang Dikabarkan Tewas
-
Jersey Marselino Ferdinan untuk Fans Cilik Dibawa Kabur, Pelaku Auto Buron Dicari Warganet
-
9 Rekomendasi HP Flagship yang Tak Kalah dari iPhone 16, Terbaik Maret 2025
Terkini
-
Penjualan Mainan di Pasar Asemka Semakin Ramai Jelang Lebaran 2025
-
Puluhan Sopir Bus Ikuti Tes Urine di Terminal Kalideres
-
Ada 121 Aduan Soal THR, Pemprov DKI Sebut Laporan Terus Menurun
-
Dinas TKTE Akui Jakarta Kekurangan Pengawas THR, 40 Orang Awasi 300 Ribu Lebih Perusahaan
-
Pemudik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat Drastis di H-6 Lebaran