Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno | Fakhri Fuadi Muflih
Selasa, 15 April 2025 | 21:42 WIB
Warga melakukan transaksi pada Gerai ATM Bank DKI di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (9/4/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Transformasi Bank DKI

Sebelumnya diberitakan, Pramono Anung mengungkapkan rencana untuk melakukan transformasi pada Bank DKI.

Perubahan tersebut mencakup perubahan nama perusahaan. Tak hanya itu, Pramono juga menyebut bahwa transformasi Bank DKI sebagai bagian dari langkah mewujudkan Jakarta menuju top 50 kota global.

Hal ini diungkapnya saat rapat bersama jajarannya dan diunggah melalui akun Instagram pribadinya, pramonoanungw pada Senin (14/4/2025).

Baca Juga: Direksi Titipan Biang Kerok? Pramono Anung akan Bongkar Habis Manajemen Bobrok Bank DKI

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo saat dijumpai usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (9/4/2025). (ANTARA/Lifia Mawaddah).

"Kita harus memikirkan untuk mengubah nama DKI ini. Apakah Bank DKI menjadi Bank Jakarta, atau Bank global, sehingga kita lakukan yang namanya rebranding," ujar Pramono.

Ia meyakini dengan kebijakan transformasi bakal membuat Bank DKI sebagai salah satu bank daerah terdepan di Indonesia.

"Dan nanti kita bangun betul-betul menjadi buildingnya bank Jakarta. Kalau itu kita lakukan, pasti bisa terbang," jelasnya.

Lebih lanjut, Pramono juga berharap agar Bank DKI dapat dikelola lebih professional dalam rangka mendukung upaya bersama dalam mewujudkan Jakarta menjadi Kota Global.

Arahan tersebut disampaikan Pramono menindaklanjuti proses pemulihan sistem yang masih sedang berlangsung hingga saat ini.

Baca Juga: Kebocoran Dana Bank DKI, Politisi PSI Desak BPK dan OJK Turun Tangan Lakukan Audit

"Ada beberapa hal yang memang perlu mendapatkan perhatian yang serius. Perbankan yang hampir setiap periode selalu ada kasusnya," ungkapnya.

Load More