Cari Fakta Baru, Polisi Bongkar Makam Janda Muda Korban Perkosaan 5 Pria

"Makam korban dibongkar untuk autopsi," Kapolsek Pajar Bulan AKP Kasmini.

Rizki Nurmansyah
Kamis, 01 Oktober 2020 | 16:37 WIB
Cari Fakta Baru, Polisi Bongkar Makam Janda Muda Korban Perkosaan 5 Pria
Ilustrasi - Pekerja membongkar makam.

SuaraJakarta.id - Polisi membongkar makam AM (26), janda muda korban perkosaan dan pembunuhan di Kecamatan Pajar Bulan, Lahat, Sumatera Selatan.

Pembongkaran makam dilakukan untuk kepentingan autopsi dan telah mengantongi izin dari keluarga korban.

Makam janda muda itu dibongkar dan langsung ditutupi tenda, Rabu (30/9/2020) kemarin. Sejumlah petugas berjaga di sekitar area makam.

Kapolsek Pajar Bulan AKP Kasmini mengungkapkan, autopsi dilakukan tim dokter forensik Polda Sumsel yang dipimpin dr Kompol Mansuri. Autopsi jenazah digelar di atas makam karena tak memungkinkan lagi dibawa ke rumah sakit.

Baca Juga:Hobi Berkebun, Kartika Putri Kaget Dengar Harga Tanaman Hias Janda Bolong

"Benar, hari ini makam korban dibongkar untuk autopsi. Keluarga sudah memberikan izin," ungkap Kasmini dilansir dari SuaraJatim.id—jaringan Jakarta.Suara.com—Kamis (1/10/2020).

Dia menjelaskan, hasil autopsi bertujuan untuk mengungkap penyebab dan kapan korban meninggal. Dari situ juga bisa saja terungkap temuan baru dalam kasus ini.

"Kita bisa melengkapi berkas perkara dan dilimpahkan ke kejaksaan," ujarnya.

Ia mengatakan, tiga tersangka yakni Tanhar (43), Mirzal Hadi (31), dan Fikriadi (23), masih dilakukan penahanan di Mapolsek Pajar Bulan.

Sementara dua pelaku yang masih buron dikabarkan sudah kabur ke luar Lahat dan sedang diburu petugas.

Baca Juga:Pamer Video Jualan Mi Ayam, Hotman Paris: Khusus Janda-janda Cantik Gratis!

"Dua DPO masih kita kejar. Mudah-mudahan mereka segera ditangkap," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini