Sebelumnya di media sosial Twitter viral video yang memperlihatkan personel TNI menurunkan tameng dari atas mobil truk.
Tampak dalam video itu TNI kemudian memberikan tameng-tameng itu ke sejumlah mahasiswa beralmamater.
![Tangakapan layar video viral TNI memberi tameng kepada mahasiswa. [Twitter]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/09/70042-tangkapan-layar-video-viral-tni-kasih-tameng.jpg)
Video tersebut berdurasi 6 detik saja. Pengunggah kemudian menuliskan keterangan mempertanyakan mengapa personel TNI memberikan tameng ke massa pendemo.
"MAKSUD NYA APA MEMBERI TAMENG KE MASSA PENDEMO?" cuit keterangan video viral tersebut.
Baca Juga:Dinkes Kota Bogor Antisipasi Munculnya Klaster Demo Tolak UU Cipta Kerja