Irjen Fadil Pimpin Sertijab 10 Kapolres hingga Direktur di Polda Metro Jaya

"Menyesuasikan protokol kesehatan masih Covid-19."

Agung Sandy Lesmana | Bagaskara Isdiansyah
Kamis, 07 Januari 2021 | 12:48 WIB
Irjen Fadil Pimpin Sertijab 10 Kapolres hingga Direktur di Polda Metro Jaya
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran. (Suara.com/Bagaskara).

SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya menggelar upacara serah terima jabatan atau sertijab untuk melantik pejabat utama seperti Kapolres pada Kamis (7/1/2021). Prosesi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.

Pelaksanaan sertijab tersebut menindaklanjuti adanya Surat Telegram Kapolri dengan nomor ST/3236/XI/KEP/2020 tanggal 16 November 2020. Pejabat utama yang melakulan sertijab hari ini 10 diantaranya adalah Kapolres yang berada di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Berdasarkan pantauan Suara.com, prosesi sertijab dilaksanakan secara tertutup di Balai Pertemuan Metro Jaya (BPMJ). Penerapan protokol kesehatan tampak diterapkan seperti setiap tamu yang hadir wajib ikuti tes cepat covid-19.

"Menyesuasikan protokol kesehatan masih Covid-19" kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus kepada wartawan.

Baca Juga:Keterangan Masih Kurang, Polda Periksa Lagi Korlap Aksi 1812 Rizal Kobar

Adapun berikut daftar nama pejabat utama yang melakukan sertijab hari ini:

  1. Brigjen Roma Hutajulu dari Dirkrimsus Polda Metro Jaya ke Karo Bin Ops Sops Polri
  2. Kombes Auliansyah Lubis dari Kapolrestabes Semarang ke Dirkrimsus Polda Metro Jaya
  3. Kombes Mokhamad Ngajib dari Dirsamapta Polda Metro Jaya ke Analisis Kebijakan Madya Bidang Paminal Divpropam Polri
  4. Kombes Gatot Haribowo Karo Ops Polda ke Dirsamapta Polda Metro Jaya
  5. Kombes Johannes R. Manalu dari Kabid Propam Polda Metro Jaya ke Analisis Kebijakan Madya Provos Divpropam Polri
  6. Kombes Bhirawa Braja Paksa dari Analisis Kebijakan Madya Bidang Kamsel Korlantas Polri ke Kabid Propam Polda Metro Jaya
  7. Kombes Sugeng Hariyanto dari Kapolres Metro Tangkot ke Analisis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri
  8. Kombes Deonijiu De Fatma dari Dansat Brimob Polda Metro Jaya ke Kapolres Metro Tangerang Kota
  9. Kombes Gatot Mangkurat dari Wadan Pas Pelopor Korbrimob ke Dansat Brimob Polda Metro Jaya
  10. Kombes Wijonarko dari Kapolres Metro Bekasi Kota ke Analisis Kebijakan Madya Bidang Pid Narkoba Bareskrim Polri
  11. Kombes Aloysius Supriadji dari KA SPN Polda Metro Jaya ke Kapolres Metro Bekasi Kota
  12. Kombes Sudjarwoko dari Kapolres Metro Jakarta Utara ke Analis Kebijakan Madya Bid Pid Narkoba Bareskrim Polri
  13. Kombes Guruh Arif Darmawan dari Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbimob Polri ke Kapolres Metro Jakarta Utara
  14. Kombes Yulius Audie Sonny Latuheru dari Kapolres Metro Jakarta Barat ke Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri
  15. Kombes Ady Wibowo dari Analis Kebijakan Madya Bidang Regident Korlantas Polri ke Kapolres Metro Jakarta Barat.
  16. Kombes Arie Ardian Rishadi dari Kapolres Metro Jakarta Timur ke Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri
  17. Kombes Erwin Kurniawan dari Analis Kebijakan Madya Bidang NCB/Interpol Divhubinter Polri ke Kapolres Metro Jakarta Timur.
  18. AKBP Morry Ermond dari Kapolres Kepulauan Seribu ke Kapolres Boyolali Polda Jawa Tengah
  19. AKBP Eko Wahyu Fredian, dari Kasat Intelkam Polres Metro Bekasi ke Kapolres Kepulauan Seribu.
  20. AKBP Iman Setiawan, dari Kapolres Tangerang Selatan ke Kasubbag Pengolah Data dan Elektronik Bag Infopers Robinkar SSDM Polri.
  21. AKBP Iman Imanuddin, dari Kanit II Subdit I Dit Tipidsiber Bareskrim Polri ke Kapolres Tangerang Selatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini