Begini Mekanisme Vaksinasi Covid di Kabupaten Tangerang

Ia mengatakan bahwa aplikasi ini akan berkerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Diskdukcapil) Kabupaten Tangerang. Guna mempermudah pendataan.

Bimo Aria Fundrika
Sabtu, 23 Januari 2021 | 18:25 WIB
Begini Mekanisme Vaksinasi Covid di Kabupaten Tangerang
Ilustrasi vaksin Covid-19. (Elements Envato)

SuaraJakarta.id - Kapala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang dr. Hendra Tarmizi menjelaskan mekanisme warga Kabupaten Tangerang yang akan divaksin Covid-19 bisa melalui aplikasi Peduli Lindungi.

Ia mengatakan bahwa aplikasi ini akan berkerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Diskdukcapil) Kabupaten Tangerang. Guna mempermudah pendataan.

"Sebenernya nanti melalui aplikasi Peduli Lindungi, (aplikasi ini) sudah bekerja sama dengan disdukcapil. Jadi yang punya KTP pasti sudah terdaftar di disdukcapil, nanti dapet sms," tuturnya.

Hendra meyakini jika warga yang akan divaksin covid-19 nanti, tidak perlu menyiapkan beberapa berkas apapun. Menurutnya, mereka hanya tinggal menggunakan aplikasi Peduli Lindungi.

Baca Juga:Telah Diproduksi, Bio Farma Bakal Kirim 4 Juta Dosis Vaksin Sinovac ke BPOM

Ilustrasi vaksin Covid-19. (Elements Envato)
Ilustrasi vaksin Covid-19. (Elements Envato)

"Enggak...engga (perlu berkas atau kartu keluarga), kalau sampai saat ini (kebijakannya) seperti itu, melalui SMS peduli lindungi. Tapi saya engga tau ya, kalau nanti berubah lagi kebijakannya," tuturnya.

Hendra mengatakan bahwa warga sipil kabupaten Tangerang kemungkinan akan divaksin covid-19 dibulan April atau Mei 2021.

"(Warga sipil) Di bulan 4 atau bulan 5," tutupnya.

Seperti diketahui, Vaksin Covid-19, Sinovac sudah tiba di Kabupaten Tangerang. Total yang diterima sejumlah 22.200 dosis vaksin.

"Iyah, udah udah diterima (Vaksin). Malah udah nyampe. Barusan (sekitar) 30 menit yang lalu pukul 12.30 WIB. Ada 22.200 dosis," ujar dr. Hendra Tarmizi saat dihubungi, Sabtu (24/1/2021).

Baca Juga:Bio Farma: 4 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Siap Didistribusikan Pada Februari

Hendra mengatakan vaksin yang diterima saat ini diperuntukkan untuk pelayanan kesehatan, total 11.100 orang pelayanan kesehatan. Mereka akan mulai disuntikkan senin (26/1) siang WIB.

"11.100 Orang (pelayanan kesehatan), kan ambil vaksinnya, Jadi mungkin agak siangan (disuntik)," tuturnya

Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini